Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha : Maaf, YZF-R3 Nggak Worthed Dijual di Indonesia!

Dimas Pradopo - Senin, 20 Oktober 2014 | 09:17 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Diproduksi di Indonesia dan memiliki basis yang sama, mengundang tanya, akankah YZF-R3 juga dijual di Indonesia?

Langsung dijawab oleh M. Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), "YZF-R3 nggak akan dijual di sini. Motor itu hanya buat pasar Amerika dan Eropa saja," ungkapnya.

Menurutnya, dengan regulasi pajak yang dikenakan motor bermesin diatas 250cc di Indonesia terlalu besar, sehingga membuat harga YZF-R3 jauh lebih tinggi dari R25.

"Pajaknya sampai 60 persen. YZF-R3 bisa selisih Rp 40 juta dari R25. Ya maaf, tapi memang nggak worthed lah. Karena mesin cuma naik 70cc. Sekarang, siapa juga yang mau beli motor 321cc seharga Rp 90 jutaan?" jelas Masykur.

Sebagai catatan, YZF-R3 yang baru dirilis 16 Oktober lalu di ajang AIM Expo 2014 di Orlando, Amerika mengusung mesin berkapasitas 321cc DOHC dua silinder. Tenaganya diklaim mencapai 42 dk.

"Di sana butuh mesin yang lebih besar karena mengejar torsi untuk akselerasi yang lebih besar. Sebab regulasi di Amerika membolehkan sepeda motor masuk ke jalan tol," ungkap M. Abidin GM Service and Motorsport PT YIMM.

Selain mesin, perbedaannya dengan R25 adalah aplikasi mata kucing di bagian suspensi depan. Serta penggunaan ban Michelin. "Ban IRC hanya untuk pasar Asia. Alasannya karena merek ini nggak dikenal di pasar Eropa dan Amerika. Jadi pakai Michelin agar lebih familiar dengan pasar sana," pungkasnya. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa