Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha YZF-R3 Dibanderol Rp 60,9 Juta, Baru Dijual Tahun Depan

Dimas Pradopo - Jumat, 17 Oktober 2014 | 06:36 WIB
No caption
No credit
No caption



Orlando - Meski Yamaha sudah resmi mengenalkan YZF-R3 pada Kamis (16/10) melalui ajang AIM Expo 2014 di Orlando, Amerika Serikat. Namun nyatanya konsumen di negeri Paman Sam tersebut harus menunggu sampai awal tahun untuk dapat menggebernya.

Yup, seperti dilansir dari web resmi Yamaha USA, proses penjualan dan pengiriman YZF-R3 baru dilakukan pada bulan Januari 2015. Praktis, prosesi peluncuran di AIM Expo 2014 kemarin hanya sebatas pengenalan saja.

Semakin menarik, pabrikan berlogo garpu tala ini juga mengumumkan harga jualnya di pasar Amerika, yakni 4.990 US Dolar, atau setara Rp 60,9 juta. Ini artinya, lebih mahal ketimbang R25 yang dibanderol Rp 53 jutaan.

Tentu dengan catatan, ini menggunakan perbandingan kurs perdolar Rp 12.240. Kalau harga dolar hanya Rp 10 ribu sih, masih murahan YZF-R3 bro.

Seperti diketahui, YZF-R3 disokong mesin berkapasitas 321cc dua silinder segaris berpendingin udara. Selain itu, ada pula kem DOHC dan transmisi 6-speed yang persis kepunyaan R25.

Bagian kaki-kakinya didukung suspensi depan 41mm dan monosok di belakang dari KYB. Ukuran ban mirip dengan R25, dimana bagian depan mengusung 110/70-17 dan belakang 140/70-17. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa