Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha V-ixion Lightning, Gabungan Dua Konsep

billy - Jumat, 31 Mei 2013 | 12:22 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Penggabungan dua konsep memang sering dilakukan modifikator. Meski ide sedikit nyeleneh, tetapi ketika sesuai konsep, maka tampilan akan tetap nikmat dilihat.

Seperti dilakukan rumah modif ARM Motor di Jl. Pegangsaan II, Pintu I, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Tukijan yang owner ARM, menggabungkan konsep pacuan street fighter dan aura MotoGP di Yamaha V-ixion Lightning.

“Gabungan kedua konsep ini bisa dilihat dari penggunaan sayap custom dan buntut Yamaha YZR-M1,” bilang Tukijan, modifikator yang memang spesialis body fiber.

Penggabungan dua konsep yang berbeda ini, terlihat proporsional. Memang bila dilihat sekilas, perubahan yang mencolok hanya di kedua bagian itu. Coba deh, lihat lebih detail.



Tangki Vixi alias V-ixion sudah berubah lebih gambot, lewat aplikasi kondom model Kawasaki New Ninja 250. Juga, aplikasi sepatbor depan yang menganut bentuk Yamaha YZR-M1.

Tak lupa, penggunaan hugger belakang untuk bikin bagian swing arm lebih berisi dan kekar.

“Bagian kaki-kaki memang terlihat cungkring. Agar lebih terlihat berisi, ban pakai yang lebih gambot,” bilang Tukijan. Namun, kalau ngomongin soal estetika bodi, nampaknya harus diacungin jempol.

Soalnya bikin motor simple dan enak dilihat. (motorplus-online.com) 

DATA MODIFIKASI
Knalpot : R9 Racing Generation
Footstep : Nui
Setang : Hi-tech
Handle : Bikers
ARM Motor : 0815-873-237


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa