Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Boleh Juga Dokter Spesialis Mendandani Honda Streamnya

Kamis, 30 Januari 2014 | 18:05 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Solo - Dosen dari Makassar (Sulsel) sudah membuktikan hasil modifikasi pada Toyota Yarisnya. Kini, giliran  Vicky Eko yang spesialis THT dari Solo, juga tak mau kalah gaya. Honda Stream 2005 yang dipunyainya sudah dimodif beraliran street racing. 

Kata dokter modis itu, inspirasi konsep modifnya begitu. Namun karena untuk harian dan juga kongkow, unsur kenyamanan mesti tetap ada. 

Sedikit flashback, awalnya saat ditemui pada komunitas SSR (Stream Solo Raya), di mana Vicky sebagai Ketua, bodi MPV itu masih merah dengan beberapa aksesori sudah ditanam. Seperti pelek TE37 SL berdiameter 18 inci keemasan gelap, buatan Taiwan yang dibungkus ban Dunlop 225/40R18 depan dan belakang. Pelek itu dipilih karena modelnya dirasa pas dengan konsep modif.

No caption
No credit
No caption

Ciri tampilan street racing yang sedikit menyisakan jarak antara ruang fender dan ban juga dihadirkan. Yakni dengan aplikasi lowering kit Tein. Serunya, bantingannya enggak terlalu keras.

Tapi itu dulu. Saat ini, Stream milik Vicky tampil lebih ‘gila’. Artinya, kepolosan rona merah tinggal kenangan. Sekarang jauh lebih atraktif. Lapisan cutting sticker kini menutup bodi. Kombinasi pilihan warna sebetulnya tak banyak. Hanya dikombinasi dengan hitam, seperti bagian kap mesin dan atap.

Tak hanya itu, di bodi kiri dan kanan, tertempel ragam stiker. Antara lain Momo, Sparco, Recaro, Cusco, Tein dan Brembo. Aplikasi itu ada alasannya. “Semua merek yang tertempel, terpasang pada Stream saya. Jadi enggak asal atau hanya buat gagah-gagahan saja,” senyum Vicky.
No caption
No credit
No caption

Usah heran bila Stream ini tak hanya dikenal oleh pasiennya. Pun dilirik pengguna mobil lain, bila sedang melintas ataupun kongkow bersama SSR.

Meski sudah diubah, toh dokter yang mulai menyandang spesialisnya pada 2009 itu, masih kurang puas. Ia sudah mengagendakan tenaga mesin untuk ditingkatnya. Wuih, biar bisa cepat sampai ke tempat praktik, ya dok! (Mobil.Otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa