Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Honda Jazz RS A/T, Esksis Berkelir Mistis

billy - Jumat, 9 Desember 2011 | 09:04 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption
 
JAKARTA - Kisah kesuksesan New Honda Jazz RS yang dinobatkan sebagai The King of Jazz Tuning Contest 7 (JTC7) 2011 ini, berawal dari kegagalannya di event yang sama tahun lalu. Ketika itu tampilannya tidak seperti sekarang, yang mengusung tema VIP style dengan balutan kelir bernuansa mistis.

"Konsepnya sekarang memang dibikin berbeda, dengan nama VIP Mystic Red karena banyak mengeksplorasi permainan warna pada eksterior. Selain itu, ubahan ekstrem juga terjadi hampir di semua bagian mobil," buka Reindy Riupassa, penggawang BTX Concept yang menggarap keseluruhan modifikasi New Jazz milik Isal ini.

Meski sempat menelan pil pahit kegagalan di tahun lalu, tidak menyurutkan niat Reindy untuk mengikutsertakan kembali mobil garapannya itu di even JTC. Menurut Botax sapaannya, eksistensi mesti tetap ditunjukkan lewat sesuatu yang unik.

No caption
No credit
No caption

Keunikan khas racikan modifikator asal kota Bandung, Jabar ini memang dijabarkan lewat permainan warna pada eksterior. Jika sepintas mengamati sosok New Jazz lansiran 2009 ini, memang lebih didominasi kelir merah marun.

Bahkan jika dipandang dari angle tertentu di luar ruangan, dalam kondisi cahaya matahari agak redup, warna eksterior keseluruhan jadi dominan cokelat tua bercampur violet.

Permainan warna yang cukup membingungkan ini, sejatinya memang ditujukan buat menciptakan aksen mistis di sekujur tubuh mobil. Alhasil dalam kondisi tertentu pula, warna utama hasil metoda full body painting ini hanya dapat dinikmati sekejap mata, menyesuaikan intensitas cahaya matahari yang menyinarinya.

Metoda full body painting yang dilakukan Reindy dengan meng-custom warna cat Sikkens, lewat perpaduan unsur red candy dan magic red, berikut warna super deep black yang dijadikan lapisan dasarnya. "Full detailing paint memakai clear coat wet look multi layer, supaya semua warna yang dipakai bisa keluar dan dapat terlihat lebih cerah," jelas modifikator muda yang mangkal di Jl. Rancabolang No.64, Margahayu, Bandung ini.

Memadukan kelir bernuanasa mistis di sekujur panel bodi, juga diimbangi pemakaian warna senada pada lips karbon bodykit serta wing karbon di buritan mobil.

No caption
No credit
No caption

Sepintas warna karbon bikinan Reindy ini cenderung hitam di malam hari. Padahal jika mobil dijemur di bawah terik matahari langsung, warnanya merah cerah. Sungguh sebuah tampilan yang elegan berbalut aksen warna yang misterius.

Aksen warna mistis ini memang tergolong unik, lantaran padu-padan yang diterapkan tidak sama dengan metoda pewarnaan pakai cat bunglon. Sebab perbedaan warna yang tercipta pada satu angle, sama sekali tak terlihat belang dengan sisi lainnya seperti yang terjadi pada pewarnaan dengan cat bunglon.

Tak heran jika New Honda Jazz yang sejatinya berkelir putih mutiara ini, mendapat gelar tambahan seperti The Best Innovation yang merupakan ganjaran dari keunikan dalam pewarnaan mobil ini.  


Nuansa elegan dipertegas di sekujur kabin, dengan balutan kulit suede Amara warna merah terang. Menurut Reindy, merah itu memiliki banyak makna. Bisa diartikan sebagai sosok wanita dengan sensualitasnya, atau dapat dipahami sebagai unsur yang mampu memancing nyali seseorang.

Peranti pendukung yang juga menghantarkan New Jazz ini sebagai The Best Gadget Implementer, tak lain berkat pemakaian beragam komponen gadget berbasis nirkabel. Seperti wireless game controller, Ipad 2 yang terkoneksi dengan ECU mobil lewat sistem OBD Wi-Fi, serta pengontrol sistem air suspension yang di-custom dengan sistem wireless. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa