Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CBR250R Desain Anyar Duluan Dijual di Jepang, Ini Harganya!

billy - Senin, 21 April 2014 | 13:50 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jepang - Seperti kita tahu, Honda telah merilis CBR300R yang basisnya diambil dari CBR250R. Motor sport satu silinder ini dibekali desain baru yang lebih futuristik. Fairing baru dengan headlamp split bergaya CBR1000RR.

Meski sudah ada versi 300cc-nya, namun di beberapa negara versi mesin 250 cc-nya akan tetap dipasarkan. Seperti di Indonesia atau di Jepang. Mesinnya tetap 250 cc, tapi menggunakan desain bodi yang sama seperti CBR300R.

No caption
No credit
No caption


Di Jepang, motor ini lebih dulu mengaspal. Di Indonesia, gosipnya juga akan dijual mulai tahun ini. Mau tahu harganya di Jepang? Ternyata dijual mulai 498.960 Yen atau Rp 54,8 jutaan untuk varian tanpa rem antilock brake system (ABS). Yang sudah ABS dijual 549.720 Yen atau seharga Rp 60,4 jutaan.

Sedang yang special edition berlivery tim Respol Honda di MotoGP dibanderol 576.720 Yen atau Rp 63,4 jutaan. Wah, lebih mahal dari harga CBR 250R di Indonesia ya!



Untuk spesifikasinya, tidak banyak berubah. DOHC 4 klep satu silinder. Stroke-nya 76 mm dan diameter pistonnya 55 mm, hasilnya ruang bakarnya 249 cc. Powernya diklaim mencapai 29 dk pada 9.000 rpm dan torsi 23 N.m di 7.500 rpm.

Desainnya? Lihat sendiri fotonya! (motor.otomotifnet.com) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa