Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Patenkan Nama YZF-R1S dan YZF-R1M, Untuk Superbike Baru?

billy - Kamis, 10 April 2014 | 12:40 WIB
No caption
No credit
No caption


Amerika - Moge Yamaha YZF-R1 sudah tak asing sebagai superbike andalan Yamaha. Ciri khasnya, motor ini mengusung teknologi Crossplane crankshaft technology layaknya MotoGP. Meski sudah dipercaya memiliki performa yang baik, Yamaha tetap akan melakukan pengembangan.

Rencana ini diketahui setelah Yamaha mematenkan nama baru di Amerika dan Eropa. Seperti di rilis Autoevolution, nama yang dimaksud adalah R1S dan R1M di Amerika serikat juga YZF-R1S dan YZF-R1M di Eropa.

Sayangnya belum ada kejelasan apakah ini adalah versi terbaru dari YZF-R1 atau hanya pengembangan untuk edisi khusus. Seperti CBR1000RR yang beberapa waktu lalu meluncurkan varian limited edition CBR1000RR SP.

Saat ini, YZF-R1 mengusung mesin 998cc DOHC dengan 16 klep titanium. Motor juga dilengkapi dengan 7 tingkat pilihan traction control dan dua pilihan mode berkendara, full power atau yang lebih lembut akselerasinya.

Yamaha Hydraluic System Japan (YHSJ) disematkan pada motor ini. Sokbraker depannya menggunakan upside down 43mm fully adjustable dengan tabung kanan-kiri beda fungsi. Kanan untuk mengatur compression damping, sedang yang kiri khusus rebound damping.(motor.otomotifnet.com)


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa