Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengintip Livery Terbaru Ford Fiesta Rally Ken Block

Jumat, 21 Februari 2014 | 08:10 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Bintang Gymkhana Ken Block baru saja memperkenalkan livery terbaru mobilnya yang akan digunakan dalam ajang FIA World Championship Rallycross 2014. Mobil ini tampil lebih segar dan tetap berkesan enerjik.

Mengambil bassis dari Ford Fiesta, seperti biasa Ken Block melumuri semua bodinya dengan airbrush berwarna dasar hitam, yang dicoraki dengan motif Zebra berwarna putih, serta motif cakar khas Monster Energy yang menjadi sponsor, sehingga mobil ini terlihat agresif.

Aksen warna lain juga terlihat pada spoiler besar di belakang yang dilabur warna biru, juga saluran udara diatas kap mesinnya dengan warna yang sama, biru. Sementara aliran udara di atap mobil, dilaburi aksen merah dan hitam.

Tampilan menarik juga terlihat dari pelek depannya, yang menggunakan mono block, dengan permainan warna mewah, putih, hitam dan biru. Sementara pelek belakang dibiarkan tetap sporty dengan lima palang berlabur warna putih.

"Aku antusias dengan livery baru Ford Fiesta yang akan saya gunakan, Aku cukup yakin tidak ada yang memiliki pekerjaan yang lebih baik dari saya tahun ini!," ujar Ken Block, seperti dilansir Autoevolution hari ini (21/2)

Tak lupa, inisial nama Ken Block serta bendera Amerika, dan nomor 43 andalannya juga menghiasi bagian samping dari Ford Fiesta ini. Anda punya Ford Fiesta dirumah? Idenya Ken Block ini bisa dijadikan acuan modifikasi. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa