Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Zoomer X Belum Tentu Dipasarkan di Indonesia

Dimas Pradopo - Senin, 18 Februari 2013 | 12:54 WIB
No caption
No credit
No caption


Walau Sempat dipamerkan di Jakarta Motorcycle Show 2012, PT Astra Honda Motor (AHM) tak lantas gegabah melepas Honda Zoomer X ke pasaran. Meski di Thailand motor ini sudah resmi mengaspal, PT AHM merasa perlu mempertimbangkan beberapa hal sebelum menjualnya di tanah air.

"Belum ada rencana untuk memasukkan Zoomer X. Rasanya pangsa pasar motor ini juga cukup kecil dan hanya untuk segmen tertentu saja," kata Agustinus Indraputra, General Manager Marketing Planning and Analysis Division PT AHM saat ditemui pada launching nasional Honda Scoopy FI di Bandung, Jawa Barat (17/2).

Padahal saingan terdekatnya, Yamaha sudah memastikan mendatangkan skutik tracker-nya yaitu Yamaha TTX tepatnya pada pertengahan tahun ini.

Di Thailand, Honda Zoomer X sudah mengaspal dengan banderol 51 ribu Bath atau setara Rp 16 jutaan. Skutik bertampang macho ini dibekali mesin satu silinder berkapasitas 108 cc, SOHC 2 klep dengan pendingin udara.

Sementara teknologi yang disematkan adalah sistem pengabutan bahan bakar injeksi PGM-FI. Dengan begitu Honda Zoomer X memiliki konsumsi bahan bakar 53 km/liter.

Segi desain, Zoomer X sepertinya diperuntukkan bagi pecinta skutik yang aktif dan dinamis. Terlihat dari pemakaian suspensi depan model upside down panjang. Sementara di bagian bawah jok, terdapat ruang yang bisa dimanfaatkan untuk membawa skate board atau tas berisi peralatan olah raga.

Wah, Honda Zoomer X vs Yamaha TTX batal bersaing donk! (motorplus-online.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa