Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tahun Ini Lorenzo Akan Luncurkan Motor Baru Yamaha di Indonesia!

Dimas Pradopo - Jumat, 10 Agustus 2012 | 20:24 WIB
No caption
No credit
No caption


Dalam acara buka puasa bersama yang digelar PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) petang ini (10/8), selentingan tentang rencana kedatangan Jorge Lorenzo ke tanah air makin terbuka lebar. Bahkan Executive Vice President Director PT YIMM, Dyonisius Beti langsung menegaskan rencana ini.

"Ada salam istimewa dari Lorenzo untuk kita semua di Indonesia. Tahun ini Lorenzo akan kembali mengunjungi Indonesia," bukanya. Ketika ditanya perihal apa yang membawa pembalap juara dunia MotoGP dari tim pabrikan Yamaha ini ke Indonesia, diakui akan meluncurkan model baru.

"Yang jelas ada hubungannya dengan new model," tegas Dyon yang enggan menjelaskan lebih lanjut model baru apa yang akan diluncurkan bersamaan dengan kehadiran Lorenzo. "Kita masih mencari jadwal yang tepat," sambung pria ramah ini.

Tapi bila dikaitkan dengan gosip peluncuran motor baru Yamaha, pabrikan berlogo garpu tala ini punya rencana memperkenalkan New V-Ixion di akhir tahun ini. Bisa jadi Lorenzo akan menjadi tamu istimewa bagi peluncuran New V-Ixion.

Atau ada model lainnya? Kita tunggu saja! (motorplus-online.com) 


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa