Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sharp Luncurkan Plasmacluster Helmet Cleaner, Harga Mulai Rp 600 ribuan

billy - Rabu, 12 Januari 2011 | 16:35 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Hari ini (12/1), PT Sharp Electronics Indonesia (SEI) secara resmi meluncurkan Plasmacluster Helmet Cleaner ke pasar Indonesia. Alat ini diyakini dapat menghilangkan bakteri pada helm.

Mengusung teknologi plasmacuster yang telah dipatenkan oleh Sharp, alat ini bisa membersihkan dan menyegarkan helm dengan 25 ribu ion yang tersebar di dalamnya. Sehingga bakteri, virus hingga bau tak sedap dapat dibersihkan.

"Selain mampu menjaga kebersihan helm dan menghilangkan bau tak sedap, alat ini juga menawarkan gaya hidup baru yg membuat hidup lebih menyenangkan," buka Naoko yamaguchi, International Product Planning Department, Sharp Corp.

Pemilik Helm bisa dengan mudah menggunakan alat ini. Tinggal letakan helm diatas Plasmacluster Helmet Cleaner dan biarkan udara mengalir di dalam helm.

Udara dari luar akan disedot masuk ke dalam ion generator yang membentuk ribuan ion baik positif maupun negatif. Kemudian ion-ion ini akan di hembuskan ke dalam helm untuk mengikat bau dan bakteri. 

"Plasmacluster Helmet Cleaner ini hadir dalam tiga pilihan warna yaitu merah, hitam dan putih. Harganya akan ditawarkan mulai Rp 600 ribuan," jelas Meilianti, Home Appliances Product Manager PT SEI yang yakin mampu menjual 3000 unit Plasmacluster Helmet Cleaner dalam sebulan.

Dalam memasarkan produk ini, SEI bekerja sama dengan PT Tarakusuma Indah yang merupakan produsen beberapa merek helm di Indonesia seperti KYT, INK, MDS. (motorplus.otomotifnet.com) 

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa