Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Busyet, Ratusan Orang Antri Beli Honda New Blade 110R

billy - Sabtu, 6 Agustus 2011 | 21:41 WIB
No caption
No credit
No caption

 
Antrian panjang sampai keluar mall

Program "Jadilah 1.000 Pemilik VIP New Honda Blade," yang digelar PT Astra Honda Motor (AHM) sukses merebut perhatian masyarakat. Dengan iming-iming gratis uang bensin senilai Rp 2 juta, ratusan orang rela mengantri membeli Honda New Blade 110R.

Digelar hanya hari ini (6/8), di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, antrian panjang sudah terjadi sejak jam 8 pagi. Padahal proses registrasi dan pembelian baru dimulai pada pukul 14.45.

"Tidak cuma gadget saja, beli motor juga bisa berebut dan mengantri," buka Sigit Kumala, General Manager Sales Division PT AHM penuh percaya diri.

Dalam satu hari, atau lebih tepatnya hanya dalam beberapa jam saja (terhitung mulai 14.45 hingga 23.00), PT AHM menargetkan mampu menjual 1.000 unit Honda Blade 110R. "Mudah-mudahan tercapai," harap pria ramah ini.

Pembelian dengan bonus uang bensin Rp 2 juta ini bisa diperoleh dengan cara kredit maupun cash. Honda yang bekerja sama dengan PT Wahana Makmur Sejati (WMS), main dealer Honda di Jakarta juga menggandeng empat perusahaan pembiayaan.

Menariknya, pembelian paling banyak justru dilakukan dengan cara cash bukan kredit. "Kami tak menyangka animo dari konsumen begitu besar," senang Auddie A Wiranata, Marketing Director PT AHM. (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa