Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sikat Toyota 86, Nissan GTR Siap Dipasarkan di Indonesia

Rabu, 1 Agustus 2012 | 11:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Segmen mobil sport, meski terbilang kecil, namun tetap menggairahkan. Apalagi ketika Toyota sudah lebih dulu berani menghadirkan Toyota 86. Nah, Nissan sepertinya gak mau ketinggalan juga.

Apalagi, pabrikan Jepang ini pun punya ikon mobil sport yang sudah punya nama yang mapan. Nissan GTR! sedan sport Nissan ini akan dipasarkan di Indonesia mulai tahun depan.

"Mudah-mudahan awal tahun kita sudah meluncurkan Nissan GTR R35 di sini (Indonesia), persiapannya sedang berlangsung dari sekarang," ujar Vice President Director PT Nissan Motor Indonesia Teddy Irawan.

Soal permintaan, Teddy mengatakan sudah banyak yang pesan, hanya saja, masalah kualitas bahan bakar terus menjadi fokus permasalahan yang harus dicari solusinya agar Nissan GTR bisa mengaspal di tanah air.

"Kita coba akali soal kebutuhan bahan bakar untuk GTR ini, karena kita akan membawa spek tertinggi, yang punya mesin 3,8 liter, model tahun 2013," urai Teddy. 

Bagaimana untuk harga jual GTR yang hanya akan ditawarkan dalam satu varian saja? "Kita masih menghitung, sejauh ini belum tau cocoknya berapa. Tapi sebagai perbandingan di Jepang mobil ini dijual mulai 7 juta hingga 9 juta Yen," tutup Teddy. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa