Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Akan Bangun Safety Riding Centre

Editor - Jumat, 25 Juli 2008 | 07:37 WIB
No caption
No credit
No caption


Dicari lahan dua hektar untuk safety riding center

Apakah benar kampanye safety riding yang booming dalam dua tahun belakangan ini sudah benar-benar sampai pada masyarakat luas? Banyak yang cuma tahu istilah safety riding tapi belum paham apa safety riding sebenarnya. Nah, untuk lebih mendekatkan safety riding pada masyarakat, kabarnya PT Astra Honda Motor (AHM) bakal membangun Safety Riding Centre.

“Kita punya rencana, saat ini masih dalam tahap riset untuk mencari tempat yang paling tepat,” buka AS Tedjosiswojo, General Manager Technical Service Division, PT AHM sambil menjelaskan Ancol dan TMII jadi lokasi yang bakal dipertimbangkan. Selain itu lokasi perkemahan di wilayah Cibubur juga kabarnya sedang diincer Honda.

“Tanah yang kita butuhkan sekitar 2 hektar. Nanti diatasnya akan ada lintasan untuk praktek safety riding, bangunan untuk ruang teori dan segala fasilitas yang mendukung program safety riding Honda,” ungkap Kristanto, General Manager Corporate Communication, PT AHM.

Lalu siapa aja yang boleh datang kesana? “Semua orang bisa datang dan mengikuti pelatihan berkendara yang aman disana,” lanjut Kristanto.

Berarti enggak melulu terpaku pada event saja dong, kapan saja semua orang boleh kesana. Iya kan?
Dan bisa jadi mungkin, dari Safety Riding Centre ini diberikan sertifikasi bagi mereka yang berhasil lolos. Lalu sertifikat yang didapat bisa ditukarkan dengan Surat Ijin Mengemudi (SIM) kepada pihak Kepolisian.

“Mudah-mudahan bisa begitu, kita akan bicarakan bentuk kerjasamanya lebih jauh dengan pihak Kepolisian. Termasuk dengan kalangan pendidikan agar bisa dimasukan kedalam kurikulum sekolah dari TK sampai SMA,” tambah Kristanto yang memprediksi proyek Safety Riding Centre ini bakal mulai dibangun akhir tahun ini.

Penulis/Foto: Popo

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa