Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Audi Indonesia Ajak Wartawan Jajal A6 dan R8 di Sepang, Malaysia

billy - Minggu, 25 September 2011 | 08:40 WIB
No caption
No credit
No caption


Sepang - Hari ini (25/9), PT Garuda Mataram Motor (GMM) selaku ATPM Audi di Indonesia mengajak jurnalis tanah air menjajal ketangguhan Audi A6 dan R8 di sirkuit Sepang, Malaysia. Sejak diluncurkan pertama kali di ajang Indonesia International Motor Show 2011 pada bulan Juli silam, baru kali ini jurnalis otomotif diberikan kesempatan menjajal A6 di sirkuit balap.

"Audi Driving Experience kali ini diikuti oleh jurnalis se-Asia Pasifik. Semoga akan menjadi a lifetime experience dan lebih mempererat emotional bonding terhadap brand Audi," ujar Wanny Bhakti AP, head of marketing & public relations-Audi, PT GMM.

Audi A6 merupakan generasi ke tujuh dan memiliki keunggulan konsumsi bahan bakar 27% lebih irit dengan bobot mobil lebih ringan 80 kg dari pendahulunya. Body aluminium serta perubahan dimensi panjang 4,92 m, lebar 1,87 m serta tinggi 1,46 m membuat proporsinya terlihat sporty.

Untuk pasar Indonesia tersedia 2 tipe yaitu A6 2.8 FSI dan A6 3.0 TFSI Quattro yang sudah dijejali supercharger bertenaga 300 dk. Nah, kali ini jurnalis diajak menjajal versi 3.0 transmisi otomatis 5 kecepatan dengan S Tronic Quattro yang dibanderol 1 miliar lebih.

A6 3.0 berpenggerak 4WD dengan teknologi Quattro AWD yang memanfaatkan crown gear centre differential dan torsi vector sebagai penarik, stabilitas dan kedinamisan. Pada bagian dasbord dilengkapi MMI (multi media interface) yang dikontrol melalui kenop bundar di konsol tengah, tepat dibelakang tuas persneling.

Mobil kedua yang tak kalah heboh untuk digeber di Sepang yaitu R8 LMS. Mobil seharga 5 miliar lebih ini memiliki 10 silinder (V10) dengan power 525 dk pada 8000 rpm. Torsi 530 Nm pada 6500 rpm.

Rpm maks mencapai 8700 dengan kecepatan 3,9 detik untuk mencapai 100 km/jam. Kecepatan maksimum mencapai 316 km/jam.

Wouuuuu... OTOMOTIFNET.com sudah tak sabar menjajal dan melaporkannya kepada pembaca di Tanah Air.(mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa