Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

New Ford Ranger Baru Masuk Indonesia Maret 2012

billy - Rabu, 23 Maret 2011 | 15:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Bangkok - Peluncuran New Ford Ranger di Bangkok Thailand hari ini Rabu (23/3), tentunya membuat OTOMOTIFNET.com penasaran tentang peluncurannya untuk pasar Indonesia.

Apalagi mengingat pangsa pasar light truck untuk Indonesia juga cukup besar. Hal ini langsung dijawab oleh President Ford Motor Indonesia (FMI), Will Angove, sebagaimana laporan langsung reporter OTOMOTIFNET.com, Ahmad garuda dari Bangkok International Motor Show 2011

"Ford Ranger adalah salah satu kekuatan pasar Ford di Indonesia. Tentunya kami akan memasukkan New Ranger ini sekitar bulan Maret 2011. Namun sebelumnya kami akan memperkenalkan di ajang Indonesian International Motor Show 2011 bulan Juli nanti," jelas Angove.

New Ranger sendiri baru akan diproduksi di Thailand pada pertengahan tahun 2011 di Thailand. Setelah peluncuran di Thailand, sepanjang tahun 2011 ini ada 2 negara lagi yang akan jadi tempat peluncuran New Ford Ranger, yaitu Afrika selatan dan Argentina.

Sayangnya Ford Thailand tidak merilis harga resmi untuk jajaran New Ranger untuk Thailand sendiri. Menurut Joe Hinrichs, president Ford Asia Pasific, harga tidak menjadi penekanan Ford ketika meluncurkan New Ranger.

"Tapi apa yang bisa didapatkan oleh konsumen kami itu yang utama. Saya rasa konsumen Ford juga sudah tahu bagaimana produk-produk kami akan dijual," ujarnya.

Pasar Ford Ranger di Indonesia sendiri untuk saat ini relatif bertahan di 600 unit per bulan. Jadi ford akan tetap konsisten untuk pasarkan light truck untuk indonesia. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa