Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Hyundai i10 Bertenaga Listrik!

Editor - Minggu, 12 September 2010 | 09:39 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET – Diam-diam, pabrikan mobil Korea, Hyundai telah menyiapkan proyek mobil listik. Mereka menyebutnya BlueOn Full Speed electric Vehicle (FSEV). Pada proyek pertamanya, Hyundai menggunakan i10 sebagai basis nya.

Seperti kita tahu, i10 sudah lebih dari setahun dijual di Indonesia, tapi masih pakai mesin bensin. Lalu seperti apa yang sudah dilengkapi dengan motor listrik ramah lingkungan? Yuk kita intip. Membuka kap mesinnya akan terlihat sebuah motor listik yang diklaim mampu menghasilkan tenaga hingga 83 hp dan torsi puncaknya 210 Nm.

Sedang untuk sumber tenaganya, Hyundai menggunakan baterai lithium-ion polimer 16,4 kWh. Baterai ini bisa dipakai menempuh jarak hingga 140 km dalam kondisi full atau telah dicharge selama enam jam. Jika ingin lebih cepat, Hyundai juga menyediakan charger 380V. Kondisi baterai bisa dilihat melalui layar LCD 4,2 di dashbord.

Dengan perpaduan ini, i10 listrik mampu diajak ngebut daro 0 sampai 100 km/jam hanya dalam 13,1 detik. Dan menawarkan kecepatan tertinggi hingga 130 km/jam. Dan uniknya kendaraan ini telah dilengkapi dengan Virtual Engine Sound System (VESS), yang membuat suara buatan untuk peringatan pejalan kaki yang mendekati kendaraan.

Proyek ini diselesaikan melalui investasi 34,3 juta US Dolar. Hyundai akan menawarkan 30 unit kendaraan BlueOn kepada Pemerintah Korea untuk tujuan pengujian dan dalam rangka untuk membantu mengembangkan infrastruktur pengisian listrik di negara itu. Hyundai juga berencana untuk membangun 2500 unit kendaraan pada tahun 2013.

"Kami bangga untuk memperkenalkan pada dunia teknologi BlueOn yang sepenuhnya dikembangkan di Korea. Sekaligus menjadi wajah kemajuan teknologi terbaru Hyundai," kata Dr. Hyun-Soon Lee, Vice Chairman at Hyundai’s Corporate R&D Center.

Penulis/Foto:Popo/Autoevolution

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa