Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chevrolet Orlando, Meluncur 2011, Harga Rp 250 Juta

Editor - Selasa, 31 Agustus 2010 | 12:08 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Keseriusan General Motors dalam mengembangkan sayapnya di pasar Asean, rupanya semakin terlihat. Hal ini dibuktikan dengan salah satu produk global mereka yang akan mulai dipasarkan tahun depan. Nah, uniknya produk ini menjadi mobil produksi pertama yang dibuat di pabrik mereka yang berbasis di Korea.

Mobil MPV berkapasitas 7 penumpang dari GM ini, bakal mulai dipamerkan di Paris Motor Show akhir tahun 2010 ini. Dan Orlando akan menjadi salah satu mobil world premier yang dipamerkan oleh GM. Pasalnya Orlando sendiri baru akan diboyong dan dipasarkan di tanah Eropa pada tahun 2011 mendatang.

Nah, bagaimana dengan pasar Indonesia? Untuk segmen MPV pastinya Indonesia tidak pernah luput dari target ATPM yang mempunyai mobil MPV. Walaupun GM sendiri sudah menyiapkan PM7, sebagai mobil MPV untuk pasar Indonesia, namun Orlando tetap masih akan jadi prioritas GM.

“Kami akan meluncurkan setidaknya 2 produk setiap tahun. Dan kemungkinan tahun depan kami akan mendatangkan Orlando dan Colorado. Untuk Orlando, basis produksi kami di Korea akan menjadi pemasok mobil ini,” jelas Mukiat Sutikno, Managing Director PT General Motors AutoWorld Indonesia (GMAI).

Mobil MPV 7 penumpang ini, akan menggunakan platform mobil sedan Chevrolet Cruze dan akan memiliki 3 varian. Yaitu 1.8 liter bensin dengan tenaga maksimal 141 daya kuda, 2.0 liter diesel dengan kekuatan maksimal 163 daya kuda.

Sayangnya untuk memasukkan mobil ini nantinya, GMAI masih terkendala masalah harga yang bakal ditawarkan untuk pasar Indonesia. “Kami hanya bisa memberikan kisaran harga jika Orlando sudah masuk ke Indonesia, yaitu sekita Rp. 250 juta,” imbuh Harry Yanto Product Planning & Business Development Manager GMAI .

Well, sepertinya Honda Freed akan menjadi target utama Orlando. Mampu enggak ya...!

Penulis : Uda

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa