Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 : Hasil Latihan Bebas Pertama: Rosberg Di Depan Hamilton

Dimas Pradopo - Jumat, 21 Agustus 2015 | 16:51 WIB
No caption
No credit
No caption



Spa – Menandai dimulainya kompetisi paruh musim kedua, Nico Rosberg tampil sebagai pembalap tercepat di sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia dalam sesi latihan bebas pertama yang berlangsung Jumat pagi (21/8).

Setelah menikmati libur musim panas selama hampir sebulan, para pembalap memasuki paruh musim kedua mulai di putaran kesebelas di GP Belgia. Masih ada 9 seri, termasuk GP Belgia yang harus ditempu pembalap musim 2015 ini.

Pada latihan bebas pertama, pembalap Mercedes, Nico Rosberg memimpin di depan rekan setimnya, Lewis Hamilton. Padahal saat menjalani latihan awal ini, mobil Rosberg kurang begitu kencang karena mengalami masalah.

Perseteruan antara Nico Rosberg dengan Lewis Hamilton diperkirakan bakal berlanjut hingga balapan terakhir, seperti musim lalu. Saat ini Rosberg berada di posisi dua klasemen, tertinggal 21 point dari Hamilton.

Meski begitu, tim Mercedes tetap mewaspadai para pesaingnya. Sebelum jeda libur musim panas, Mercedes yang sejak awal musim ini mendominasi selalu naik podium, akhirnya tumbang juga.

Pada GP Hongaria lalu, pembalap Mercedes ditaklukkan jagoan baru tim Ferrari, Sebastian Vettel yang keluar sebagai pemenang. Posisi runner-up dan podium ketiga ditempati pembalap tim Red Bull, Daniil Kvyat dan Daniel Ricciardo.

Di Spa-Francorchamps pembalap Mercedes kembali diuji mengawali kompetisi paruh musim kedua. 

Selain ketiga pembalap tadi, Kimi Raikkonen juga patut diwaspadai. Kimi yang baru dinyatakan posisinya tahun depan tetap di Ferrari, akan memotivasinya untuk tampil lebih baik musim ini. Di antara pembalap yang masih aktif, Kimi paling banyak menang di GP Belgia, 4 kali. (otosport.otomotifnet.com)

Hasil Latihan Bebas Pertama
1. Nico Rosberg GER Mercedes-Mercedes 1m 51.082s 
2. Lewis Hamilton GBR Mercedes-Mercedes 1m 51.324s 
3. Daniel Ricciardo AUS Red Bull-Renault 1m 51.373s 
4. Kimi Raikkonen FIN Ferrari-Ferrari 1m 51.478s 
5. Sebastian Vettel GER Ferrari-Ferrari 1m 51.866s 
6. Daniil Kvyat RUS Red Bull-Renault 1m 51.960s 
7. Max Verstappen NED Toro Rosso-Renault 1m 52.158s 
8. Carlos Sainz Jr ESP Toro Rosso-Renault 1m 52.421s 
9. Sergio Perez MEX Force India-Mercedes 1m 52.423s 
10. Valtteri Bottas FIN Williams-Mercedes 1m 52.511s 
11. Pastor Maldonado VEN Lotus-Mercedes 1m 52.539s 
12. Nico Hulkenberg GER Force India-Mercedes 1m 52.614s 
13. Felipe Nasr BRZ Sauber-Ferrari 1m 52.640s 
14.Felipe Massa BRZ Williams-Mercedes 1m 52.653s 
15. Marcus Ericsson SWE Sauber-Ferrari 1m 52.426s 
16. Fernando Alonso ESP McLaren-Honda 1m 53.502s 
17. Jolyon Palmer GBR Lotus-Mercedes 1m 53.799s 
18. Jenson Button GBR McLaren-Honda 1m 54.225s 
19. Will Stevens GBR Manor Marussia-Ferrari 1m 55.501s 
20. Roberto Merhi ESP Manor Marussia-Ferrari 1m 56.086s 

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa