Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

HRC. Balap Honda di Medan Ramaikan Areal PRSU (Foto)

Minggu, 6 September 2015 | 23:05 WIB
No caption
No credit
No caption

Lama tak dipakai kegiatan balap sejak 2003, areal Pekan Raya Sumatra Utara Tapian Daya di Medan, Sumut kembali ramai oleh gelaran Honda Racing Championship 2015 (6/9). Ribuan penonton yang antusias dengan balap mengunjungi  lokasi balapan yang digarap Indako Trading Co., main dealer Honda Sumatra Utara.

Penonton yang menyemut di sesi latihan dan kualifikasi, Sabtu (5/9) kian ramai di hari Minggu. Mereka menyaksikan 9 kelas yang dibuka, mulai kelas Sport 150 cc hingga matik 130 cc.

Balapan diramaikan pembalap-pembalap Sumatra yang mengaspal di trek sekitar 900 meter ini. Mereka tak lain pembalap Honda yang biasanya bertarung di kejuaraan Motoprix region Sumatra.

Tak heran aksi mereka dengan skill berkendara tinggi membuat ajang HRC Medan berhasil menyuguhkan greget khas balap.

Penonton mengelu-elukan jagoan mereka dan tak sedikit anak-anak yang berusaha menyalami para juara laiknya bertemu pembalap MotoGP.

Berikut beberapa foto suasana HRC di Medan, Sumut (5-9/). 

No caption
No credit
No caption

Suasana kualifikasi underbone, Sabtu (5/9)

No caption
No credit
No caption

Suasana kualifikasi sport, Sabtu (5/9). Diwarnai aksi sliding para pembalap

No caption
No credit
No caption

Pembukaan dimeriahkan gondang sembilan yang dipukul perwakilan sponsor HRC

No caption
No credit
No caption

Peserta balap CBR150R gembira dapat menjajal motor sport untuk balap

No caption
No credit
No caption

Pengunjung menikmati hiburan selain balapan

No caption
No credit
No caption

Umbrella girl, menyegarkan suasana balap

No caption
No credit
No caption

Pembalap juara langsung diinterview, mirip di MotoGP


Robi Riswandi, pembalap juara CBR150R pemula disalami oleh anak-anak yang kagum dengan penampilannya

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa