Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Maxus V80, Van Bongsor yang Coba Peruntungan di Indonesia

Bagja - Kamis, 20 Agustus 2015 | 17:45 WIB
No caption
No credit
No caption


Tangerang - The Weststar Grup yang bergerak disektor industri penerbangan dan otomotif meluncurkan van bongsor yang dinamakan Maxus V80, cocok dan sangat sesuai digunakan untuk kebutuhan komersial yang serbaguna dan kendaraan yang bisa di-customized dengan selera pemiliknya.

Terkenal sebagai van komersial yang sangat fleksibel dan paling aman, kendaraan Weststar Maxus V80 telah lama memiliki reputasi sebagai kendaraan pekerja keras yang praktis dan handal.

Mobil ini memiliki daya angkut luar biasa hingga 3.5 ton yang dikemas bersama mesin 2.5 liter Turbodiesel yang mampu menghasilkan tenaga hingga 136 dk. Weststar Maxus V80 juga turut dilengkapi dengan fitur keselamatan terdepan.
 
Pada saat ini, sejumlah besar pesanan pembuatan telah diterima untuk keperluan mobil ambulans, kendaraan pos polisi mobile, mobil kantor mobile dan kendaraan customized lainnya hasil produksi Weststar Maxus. 

Selanjutnya, Weststar Maxus, melalui cabang perusahaannya di Indonesia, PT Weststar Maxus Indonesia akan bekerja maksimal dan mendorong para pengusaha, seperti di bidang catering untuk menggunakan van mewah Maxus V80 yang desainnya disesuaikan dengan selera khusus dan kebutuhan usaha mereka.
 
Untuk pasar domestik Indonesia, Weststar Maxus V80 ditawarkan dalam tiga model yang meliputi mobil van penumpang, long-wheelbase panel van dan short-wheelbase panel van.

"Kami memiliki antisipasi besar untuk pertumbuhan van komersial Weststar Maxus dan distribusinya di Indonesia. Di Indonesia, kami telah berkembang begitu pesat dan secara berkesinambungan memperluas jaringan dealer dan pusat servis kami. Kami ingin mempercepat pertumbuhan bisnis kendaraan komersial kami di sini.” ujar Managing Director The Weststar Grup, Tan Sri Syed Azman Syed Ibrahim. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa