Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Substitusi Gear Set Suzuki Inazuma 250, Lumayan Bisa Berhemat

Otomotifnet - Senin, 21 September 2015 | 11:20 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Jakarta
- Tiga tahun sudah Suzuki GW 250 alias Inazuma berkeliaran di jalan raya. Dengan begitu beberapa komponen sudah mulai aus salah satunya komponen penerus daya ke roda belakang alias gear set. Pengecekannya bisa dilihat dari bentuk gir belakang dan juga kerenggangan rantai.

Bila mata gir sudah tajam berarti sudah waktunya untuk ganti baru. Sedang rantai, dicek dengan menggoyangkan rantai pada gir belakang. Bila goyang, kudu ganti anyar, bro! Sekedar informasi, harga part asli SGP (Suzuki Genuine Parts) gir belakang Suzuki Inazuma Rp 271 ribu. Lalu, gir depan sekitar Rp 80 ribuan.

Tapi, harga rantai orisinalnya dibanderol Rp 1,7 jutaan. Bujug buset, mahalnya! Tenang, saat kantong lagi cekak, bisa cari alternatifnya. “Substitusinya bisa pakai gir depan Suzuki Thunder 250 dengan kode 520-15T. Sedang produk aftermarket ada merek TK dengan mata gir 16,” ujar Koh Welly, owner Karisma Motor (KM) di daerah Cinere Raya, Jaksel.

Bisa juga menggunakan gir belakang Suzuki Bandit 400 atau GSX 400. Buat pemasangannya gak ribet, plek! “Namun, harganya terbilang mahal, sekitar Rp 1,2 jutaan. Itu baru harga gir belakang,” ujar Asin, mekanik Milimoto daerah Pademangan, Jakut. Dari pada pusing, ada gir belakang custom dengan ukuran mata 39 sampai 46 yang harganya masih terjangkau.

“Bahannya juga gak beda jauh sama produk aslinya, cukup mengeluarkan biaya Rp 300 ribuan,” tambah Koh Welly. Karena gir TK model tipis, maka penyesuaian rantainya pakai ukuran 520. Ada merek RK Takasago, SSS dan DID dengan kisaran harga dari 300 ribu hingga Rp 750 ribu. Lumayan kan bisa ngirit!   Monggo! • (otomotifnet.com)

Daftar harga
Gir depan ori Suzuki Thunder 250 : Rp 80 ribuan
Gir belakang custom : Rp 350 ribuan
Rantai RK Takasago : Rp 700 ribuan
Rantai SSS : Rp 300 ribu
Rantai DID : Rp 750 ribu

Karisma Motor (KM) : 0815-14182999

No caption
No credit
No caption

Gir depan bisa pakai kepunyaan Suzuki Thunder 250

No caption
No credit
No caption

Gir aftermarket ada merek TK dengan menyesuaikan rantai ukuran 520 dan gir custom


Untuk gir belakang belum banyak yang menyediakan, tapi ada gir custom dari mata 39 - 46
Sedang rantai tersedia merek DID, RK Takasago, dan SSS



Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa