Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

3 Bulan Diluncurkan Di Bali, Penjualan MT-25 Belum Bisa Imbangi Z250

Dimas Pradopo - Senin, 5 Oktober 2015 | 07:00 WIB
No caption
No credit
No caption


Denpasar - Sejak diluncurkan akhir Juni lalu, Yamaha MT-25 yang digandang-gandangkan sebagai penjegal Kawasaki Z250 di segmen naked bike twin silinder belum mampu menaklukkan rekor penjualan sang rival senior.

Dengan harga on the road Bali Rp 47,95 juta, sejak diluncurkan akhir Juni lalu MT-25 baru menorehkan angka penjualan sebanyak 100 unit untuk wilayah Bali. jika diambil rata-rata per bulan, MT025 baru mencetak penjualan rata-rata 35 unit sebulan.

Angka tersebut sebenarnya masih dibawah target yang diharapkan oleh DDS Yamaha Bali selaku Main dealer Yamaha untuk Bali area. Hal ini diungkapkan Larry Asnan, Chief DDS Yamaha Bali. “Untuk MT-25 kita menargetkan penjualan sebanyak 40 unit per bulan untuk pertama,” jelasnya di sela-sela peluncuran MT-25 lalu.

Sedangkan sang pesaing dengan banderol yang sedikit lebih mahal yaitu Rp 57,2 Juta masih membukukan penjualan yang cukup jauh. Jika diambil rata-rata dalam satu bulan ada 84 unit Kawasaki Z250 terjual setiap bulannya.

“Kalau dihitung sejak akhir Juni lalu kita masih membukukan penjualan kurang lebih 250 unit hingga saat ini,” jelas Joko Prihardian, Sales Manager PT.Duta Intika, yang merupakan Main dealer Kawasaki untuk Bali. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa