Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Panduan Ringan Perawatan Headlamp

Otomotifnet - Rabu, 11 November 2015 | 12:04 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta
- Komponen penerang mobil sangat vital fungsinya, karena itu kejernihan dan kebersihannya harus dijaga. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk merawat komponen headlamp maupun stoplamp, mulai dari DIY (do it yourself) maupun dibawa ke salon mobil.

“Cara sederhana bisa dilakukan, yang penting telaten dan sering sering melihat kondisi headlamp maupun stoplamp,” bilang Yopi dari Rizky Motor. Caranya dengan menggunakan cairan poles yang banyak di jual di pasaran. Oleskan permukaan mika secara merata dan tunggu kering hingga 15 menit.

Setelah kering, usap permukaan dengan menggunakan kain lap halus atau berbahan microfiber. “Jangan ditekan terlalu keras,” tambahnya lagi. Treatment ini sebaiknya dilakukan setelah mobil dicuci bersih. Jika menemukan ada baret halus, gunakan kompon putih. Namun jika kerusakan sudah lebih parah, ada baiknya segera diganti karena fungsi komponen ini sangat penting.
(otomotifnet.com)

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa