Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pilih Shift Knob Mobil, Mau Ori atau KW?

Otomotifnet - Jumat, 27 November 2015 | 15:48 WIB

Jakarta - Meski kecil, namun shift knob bisa memberi aksen yang berbeda di kabin mobil. Baik yang bertransmisi otomatis maupun manual.
Pilihan pertama bisa pakai produk Nardi “Orbit”, bahannya plastik mika berbalut kulit dan berdesain racing. Harganya menurut Tara Budiman dari Kiki Rotary Motor (Duta Mas, Jaksel) adalah Rp 1 juta.

Tema balap juga bisa diarahkan pilihannya ke produk buatan OMP. Nah, kalau yang ini memang berdesain sporti tulen. Desainnya ergonomis, nyaman digenggam. Label harganya antara Rp 350-450 ribu tergantung spek transmisi mobil, manual atau otomatis.

Produk orisinal lain yang bisa dipilih seperti buatan Momo. “Lebih baik memakai produk original, selain awet juga pastinya nyaman digunakan. Kualitasnya pun tidak usah diragukan lagi, untuk harganya dari Rp 600-750 ribuan, tergantung tipe kendaraan,” klaim Ferry dari Standar Motor, Pasar Mobil Kemayoran, Jakpus.

Tetapi kalau memang mau pakai yang replika juga ada pilihannya. Tentu saja dari segi harga bisa berbeda, lebih terjangkau. Masih di Standar Motor, bisa juga ditemui shift knob merek tenar spek replika. Bahan dasarnya plastik, kalau mau yang berlogo TRD dihargai Rp 150 ribu dan yang logonya HKS seharga Rp 250 ribu. • (otomotifnet.com)

Kiki Rotary Motor. Telp. 021-72793704

Standar Motor. Telp. 021-68875227

 

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa