Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Mitsubishi Triton 2011, Tampilan Baru Eks Tambang

Otomotifnet - Sabtu, 19 Desember 2015 | 08:18 WIB

Nasib Triton ini rupanya yang beruntung dibandingkan yang lain, tampilannya jadi keren dan gagah!

Jakarta - Anton Setiawan seperti mendapatkan durian runtuh ketika ditawari satu unit Mitsubishi Triton eks sebuah pertambangan di daerah Kalimantan. “Karena kondisinya masih utuh, makanya saya berani beli, enggak terlalu parah untuk mobil lapangan,” ujar Anton, sapaan akrabnya. Begitu dikirim ke Jakarta, langsung diboyong ke bengkel WBar Customs milik I Wayan Siu Kumara di kawasan Rempoa, Tangsel. “Saya sudah lama kenal dengan Wayan, dia sudah berpengalaman dengan double cabin berbagai kondisi,” tukasnya.

Anton pun memilih untuk merestorasi. Cat aslinya yang sudah memudar dikerok total. Oleh Wayan, cat penggantinya disiapkan warna abu-abu solid. Selesai pengecatan, rupanya Anton berubah pikiran. “Kalau dimodifikasi sepertinya keren juga nih,” begitu pikirnya. Ia pun meminta Wayan untuk memberi sentuhan ringan. “Enggak usah terlalu berat, yang penting masih fungsional dan keren dilihat,” seru pria 44 tahun ini. Wayan pun mengganti bumper dengan ARB Deluxe buatannya sendiri. “Buat pakai pelat 3 mm, lalu braketnya pakai pelat 8 mm biar kuat,” jelas ayah satu anak ini. Kemudian di bumper baru ini, Wayan juga menambahkan winch Warn Taborb12K dan Warn spot light.

Tak hanya bumper saja, di sisi kiri dan kanan juga dibuat side step custom dan bumper belakang berikut towbar custom buatannya juga. Bak belakang tak luput dari tangan kreatif Wayan. “Dipasang rollbar buatan Wayan, di atasnya pasang LED bar ukuran 50 inci, lumayan buat bantu penerangan kalau lagi off-road,” terang Anton lagi. Cakep! • (otomotifnet.com)

Data Modifikasi:

Bumper ARB Deluxe WBar Customs, winch Warn tabor 12K, Warn Spotlight, Sidestep WBar Customs, Rear Bumper with towbar WBar Customs, Rollbar WBar Customs, LED bar Mixled Cammo 50 inci, ban Hankook 285/75R16, pelek SSW 16x8 inci, suspension lift kit Old Man Emu, body lift 5 cm, jok kulit Autoleder

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa