Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yuk Intip Foto Detail Plus Spesifikasi Kawasaki Z125 Pro

Denta - Sabtu, 27 Februari 2016 | 08:06 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Dengan dirilisnya Z125 Pro, kini Kawasaki KSR memiliki saudara kandung di segmen minimoto. Seperti apa perbedaan dan kelebihan dari Z125 Pro? Yuk kita bahas.

"Z125 Pro ini berbeda total dengan KSR. Mulai dari mesin, rangka, bodi dan lainnya semua beda total," ujar Sucipto Wijono, selaku Line Head Research Development & Design Marketing Division PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Kawasaki Z125 Pro memiliki styling motor street fighter khas keluarga Kawasaki Z series dengan penggunaan on-road, sedangkan KSR arah styling-nya lebih ke off-road.

Pada bagian mesin, mototr ini mengambil basis mesin dari Kawasaki Athlete Pro. Dengan kapasitas 125 cc, SOHC 2-valve transmisi 4-speed. Kemudian diameter bore 56 mm dan stroke 50,6 mm serta rasio kompresi 9,8 : 1. Power maksimum yang mampu dihasilkan yaitu 9,4 PS di 7.500 rpm dan torsi maksimum 9,5 Nm di 6.000 rpm.

Untuk bagian bodi, Z125 mengusung konsep aggressive supernaked styling dengan garis-garis tajam khas keluarga Kawasaki Z series. Jadi dengan kata lain Z125 ini adalah moge yang dikecilkan nih! Hehehe...

Pada sektor suspensi, di bagian depan sudah menggunakan tipe up-side down dengan diameter 30 mm. Lalu di bagian belakang pakai monoshock dengan offset laydown yang letaknya di samping mirip seperti Kawasaki ER-6n.

Kawasaki Z125 Pro ini juga nyaman dipakai boncengan loh! "Berbeda dengan KSR, Z125 Pro ini sudah dilengkapi dengan footstep belakang untuk pembonceng. Joknya juga didesain khusus agar nyaman membawa boncengan," tambah pria ramah berkacamata ini.

Motor ini dijual dengan harga launching Rp 29,9 juta periode Februari hingga akhir penyelenggaraan Jakarta Fair 2016 nanti. Setelah itu harga kembali normal di angka Rp 30,8 juta OTR Jakarta. Biar lebih jelas, yuk lihat data spesifikasinya di bawah ini! (motor.otomotifnet.com)

Data Spesifikasi Kawasaki Z125 Pro:
Dimensi
P x L x T : 1.700 x 740 x 1.005 mm
Wheelbase : 1.175 mm
Tinggi jok : 780 mm
Berat : 101 kg
Kapasitas tangki BBM : 7,4 liter

Mesin
Tipe mesin : 1 silinder, 4-tak, pendingin udara, SOHC 2-valve
Bore x stroke : 56 x 50,6 mm
Kapasitas mesin : 125 cc
Rasio kompresi : 9,8 : 1
Sistem bahan bakar : Fuel injection, diameter throttle body 24 mm
Transmisi : 4-speed
Power maksimum : 9,4 PS / 7.500 rpm
Torsi maksimum : 9,5 Nm / 6.000 rpm

Kaki-kaki
Suspensi depan : inverted, diameter 30 mm
Suspensi belakang : monoshock, offset laydown single
Ban depan : 100/90-12
Ban belakang : 120/90-12

Editor : Denta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa