Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pecinta Audio Mobil Pun Berkumpul di Jakarta Auto Meet 2016

Otomotifnet - Minggu, 13 Maret 2016 | 16:20 WIB

Jakarta - Wah, ternyata selain anggota komunitas motor dan mobil yang berkumpul di ajang Jakarta Auto Meet (JAM) 2016, para pecinta audio mobil pun turut hadir meramaikan event yang diadakan di Sport Stube, Pondok Indah ini (12/3). 

Bagaimana tidak, ternyata terdapat sesi Tune Up Audio Coaching yang diadakan oleh EMMA Indonesia yang tentu menjadi magnet bagi para audiophille.

"Kami ingin masyarakat Indonesia lebih mengenal kontes EMMA Indonesia yang nantinya diadakan, karena sebelumnya hanya diketahui oleh peserta dan panitianya saja. Kerja sama dengan OTOMOTIF memungkinkan kami untuk lebih mendekatkan diri dengan para komunitas modifikasi, misalnya pada acara JAM 2016 ini," ujar Ryanto Lay dari EMMA Indonesia.

Tidak sembarangan, sesi Tune Up Audio Coaching yang diadakan oleh EMMA Indonesia di JAM 2016 ini pun membawa nama-nama yang tidak asing lagi di dunia audio, yaitu Eric dari VOX Research dan Eddie dari Cartens Autosound sebagai pengisi sesi ini.

Bukan hanya itu, mobil demo dari Southern Stereo Addicts seperti Honda Civic dan Toyota 86 yang sudah dimodifikasi ICE (In Car Entertainment) juga turut meramaikan dan dijadikan inspirasi bagi para anggota komunitas tersebut.

Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa