Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hasil Tes Bagus, Marc Marquez Optimis Juara

DAB - Kamis, 17 Maret 2016 | 03:02 WIB

OTOMOTIFNET - Hasil tes pramusim di Qatar yang cukup memuaskan beberapa waktu lalu membuat pembalap Repsol Honda, Marc Marquez termotivasi menghadapi seri pertama musim ini. Marquez menjadi peringkat empat tercepat dalam hasil tes keseluruhan. 

Tak hanya itu, pembalap berusia 23 tahun ini juga menjadikan kesalahannya di Qatar musim lalu sebagai motivasi. "Karakter sirkuit Qatar sebenarnya bukan favorit saya, terlebih ketika saya gagal meraih podium musim lalu. Namun, saya berhasil meraih podium dan juga kemenangan di sini (Losail) tahun sebelumnya, berarti kemampuan Honda RC213V masih cocok dengan sirkuit ini," kata Marquez yang musim lalu meraih posisi lima di Losail. 

"Musim ini akan mulai beberapa hari lagi dan saya optimis untuk memulainya. Ketika kami datang ke Losail dua minggu lalu, kita mendapatkan langkah besar dan setiingan yang makin bagus. Di hari terakhir tes, saya cukup bagus dan itu membuat saya optimis," tambahnya. 

Menurut Marquez ada beberapa area sirkuit yang butuh adaptasi dari awal. Hal ini karena karakter motor yang berbeda dengan ECU baru dan ban Michelin. (otomotifnet.com)

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa