Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

CEV Moto2 & Moto Race 1: Dimas Ekky dan Andi Gilang Belum Beruntung

DAB - Minggu, 17 April 2016 | 18:33 WIB
No caption
No credit
No caption

VALENCIA - Race pertama seri pembuka CEV Repsol di Valencia  bukan awal yang baik bagi pembalap asal Indonesia. Dimas Ekky Pratama yang berkompetisi di CEV Moto2 dan Andi Farid Izdihar di CEV Moto3 sama-sama tidak ada yang menyelesaikan lomba. 

Nahas, padahal Dimas Ekky sedang bersaing di grup terdepan. Dimas yang memulai balapan dari grid 10 langsung menerobos ke posisi lima. 

Sayangnya pembalap dengan nomor start 20 ini hanya bisa menjalankan dua lap secara utuh. Ia terjatuh dan tidak dapat melanjutkan lomba. 

Aksi Andi Gilang di CEV Moto3 Valencia

Senada dengan Dimas Ekky, Andi Farid Izdihar pun tak dapat menggenapkan balapan. Pembalap yang akrab disapa Andi Gilang ini harus puas menyelesaikan di lap ketiga. 

Nampaknya memang keberuntungan belum menemani kedua pembalap yang bernaung di Astra Honda Racing Team ini. (otomotifnet.com)

HASIL RACE 1 CEV MOTO2
1. Eric Granado BRASIL Promoracing
2. Steven Odeendaal RUSIA AGR Team 
3. Alan Techer PRANCIS NTS T Pro
DNF.  Dimas Ekky Pratama INDONESIA Astra Honda
HASIL RACE 1 CEV MOTO3
1. Marcos Ramirez SPANYOL Leopard J. Stratos
2. Dennis Fogia ITALIA VR46 Riders Academy
3. Jeremy Alcoba SPANYOL Estrella Galicia 0,0
DNF. Andi Farid Izdihar INDONESIA Astra Honda

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa