Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Yamaha NMAX 2014 Denpasar, Juara Karena Bosan

Jumat, 20 Mei 2016 | 13:10 WIB
No caption
No credit
No caption

Mengaku sudah bosan main modifikasi, ternyata saat didesak bikin karya lagi, eh masih bisa jadi juara

Bali - Sebenarnya, Hery Sugiyono punggawa gerai Nuansa Motor di Jl. Tukad Yeh Aya, Denpasar, Bali sudah bosan main modifikasi. Tapi, semangatnya terlecut kembali setelah desakan dari konsumen dan rekan-rekan di Yamaha NMAX Club Indonesia chapter Bali memuncak.

“Bayangin, kontes kurang sebulan baru siapkan motor,” kenang Ery sapaan akrabnya. Oke kita bayangin dulu sebentar ya hehe.. Udah kebayang bro! Karena terhimpit waktu, konsep simpel sengaja dipilih untuk Yamaha NMAX tahun lahir 2015 ini.

“Minimalis namun tetap menarik dan terlihat elegan dan manis,” ungkapnya. Eksekusinya, Ery hanya memadukan warna dan krom. Selebihnya main komponen variasi plug and play. “Meski sederhana asal perpaduan warnanya pas pasti akan bagus,” yakin pria asal Surabaya ini.

Sederet part PnP untuk doping tampilan juga dijejalkan

Untuk pengerjaan krom plastik dikirim ke Jakarta. “Saya mempercayakan kepada langganan saya di Jakarta,” tuturnya seraya menyebutkan warna krom yang dipesan ada gold dan bening. Cover setang, cover bodi dibalik windscreen hingga pijakan kaki jadi kincong dengan krom bening, sedang komponen kecil seperti cover radiator, boks filter udara dan panel indikator di setang kena lapis krom gold.

Sambil menunggu kiriman dari Jakarta, pria berbadan gempal ini mengerjakan krom pelek dan sokbreker di Bali. Begitu juga dengan pemilihan cat dominan hijau. Diberi grafis gold agar kesan mewahnya makin terpancar.

Sederet part PnP untuk doping tampilan juga dijejalkan, seperti master rem yang menyatu dengan tabung transparan, tutup tangki Bikers, braket knalpot Bikers dan spion aftermarket. Sokbreker belakang Gazi juga pakai warna senada.

“Satu-satunya aksesori yang ribet adalah pemasangan lampu proyektor, lainnya PnP saja,” tuturnya dengan logat Jawa kental. Hasilnya, di salah satu kontes modifikasi di Denpasar, Bali minggu lalu, si hijau ini mampu meraih juara satu kelas Fashion Daily. Mantap! (otomotifnet.com / Ketut)

Data Modifikasi
Voltmeter : Koso
Lampu Depan : Proyektor Custom
Dudukan Knalpot : Bikers
Tutup Tangki : Bikers
Windshield : Aftermarker
Kulit Pelapis Jok : MB Tech
Nuansa Motor : 085333473331

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa