Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Empat Komponen Motor Astra Otopart Siap Diuji!

Antonius Yuliyanto - Senin, 6 Juni 2016 | 20:22 WIB

Jakarta - Kali ini, OTOMOTIF dan OTOMOTIFNET.COM mendapat tantangan melakukan pengetesan beberapa produk aftermarket keluaran PT Astra Otopart (AOP). Ada beberapa komponen mulai dari ban, sokbreker, belt hingga aki akan dijajal dalam pengetesan bertajuk Durability Test AOP.

Produk-produk AOP yang dites adalah ban Aspira Premio, sokbreker KYB Zeto, belt Aspira dan aki GS Astra. Dan untuk perbandingan, semua produk juga dibandingkan dengan kompetitor yang sekelas baik secara harga maupun teknologi yang ditawarkan.

Salah satu yang dites sokbreker KYB Zeto, dalam tes ini untuk membuktikan bahwa performanya lebih nyaman. Salah satunya adalah untuk Yamaha NMAX yang dalam kondisi standar kerap dituding terlalu keras.

“Kita juga ingin memperlihatkan desain KYB Zeto yang menarik, lihat saja sokbreker depan Mio J yang berwarna biru," terang Yandi Hermanto, product manager KYB & Federal Part PT AOP. Wah, jarang banget ada yang memasarkan suspensi depan skutik dalam bentuk satu set.

Begitu juga dengan ban Aspira Premio yang kabarnya memiliki teknologi progressive groove design, harus dibuktikan nih! Atau aki GS Astra GTZ6V khusus untuk skutik dengan fitur Idling Stop System, apa bedanya ya dengan aki pada umumnya? Sedang V-Belt Aspira diklaim punya daya tahan tinggi. Biar enggak penasaran, mari kita buktikan lewat pengetesan.

Dalam tes ini, digunakan 3 tipe skutik yang berbeda, yaitu Honda Vario 125 eSP, Yamaha Mio J dan Yamaha NMAX. Tiap tipe ada 2 motor, satu untuk dipasang produk AOP, dan satu lagi produk kompetitor. Pemasangan dilakukan di bengkel Shop & Bike, di Jl. Raden Patah No. 75 B-C, Ciledug, Tangerang.

Pengetesannya sendiri dilakukan lewat banyak parameter, akan diawali turing dari Jakarta menuju Pelabuhan Ratu-Ujung Kulon-Serang dan kembali ke Jakarta. "Kemudian akan dites juga untuk pemakaian harian," terang Dimas Pradopo, two wheel editor OTOMOTIF. Belum cukup? Serangkaian uji tes di laboratorium juga akan dilakukan untuk melihat kehandalannya.

Bagaimana hasilnya? Simak ulasan-ulasannya! (Otomotifnet.com)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa