Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mudik Bareng Honda Telah Dibuka, Buruan Daftar!

Antonius Yuliyanto - Kamis, 9 Juni 2016 | 11:28 WIB

Jakarta - Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, PT Astra Honda Motor (AHM) di libur Lebaran 2016 ini kembali mengadakan “Mudik Bareng Honda”. Tentu untuk pemilik motor Honda yang akan pulang kampung, agar tak perlu berpanas-panasan di jalan sehingga lebih aman sampai tujuan.

Teknisnya motor yang akan digunakan mudik diangkut pakai truk, sedang pemiliknya naik bus. Makanya lebih aman dan nyaman. “Motor diangkut tanggal 30 Juni pukul 10.00, sedang orangnya berangkat tanggal 1 Juli pukul 06.00 dari kantor AHM di Sunter,” terang Istiyani Susriyati (GM Honda Customer Care Center-HC3) saat ditemui ketika buka puasa bersama AHM (7/6). Bedanya dengan tahun lalu, kali ini semua pakai bus tak ada lagi yang naik kereta.

Menurut Bu Isti, begitu beliau biasa disapa, targetnya tahun ini 1.000 motor atau 2.050 orang, “Tujuannya sama dengan tahun lau, Semarang dan Yogyakarta,” imbuhnya. Sedang untuk arus baliknya, ditargetkan 200 motor atau 400 orang yang berasal dari kota yang sama.

Ingin ikutan? Ternyata biayanya sangat terjangkau, cukup bayar Rp 150 ribu/motor! Dengan ongkos segitu, di jalan sudah dapat makan pagi dan malam, snack, minum dan sebagainya. Syarat lain wajib bawa safety gear lengkap dan bawaan maksimal 5 kg. Segera deh daftar ke AHASS terdekat, karena kabarnya kuotanya tinggal sedikit!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa