Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yaah, Honda Freed Turbo Dilaporkan Baru Hadir Tahun 2021

Bagja - Senin, 13 Juni 2016 | 08:34 WIB

Tokyo - Rumor Honda Freed terbaru dengan ubahan tampang dan mesin yang selama ini beredar ternyata hanya akan menyuguhkan Honda Freed versi facelift dengan mesin 1.5 liter hybrid.

Yaaah, lalu bagaimana soal kabar Honda Freed bermesin 1.0 liter turbo? Tetap disiapkan, tapi dilaporkan baru akan hadir di tahun 2021!

Honda Freed facelift yang rencananya akan hadir pada September 2016 ini akan tetap mengusung mesin 1.5 liter. Perubahan terjadi pada sistem injeksinya yang kini langsung disemprotkan ke ruang bakar alias Direct Injection.

Mesin tersebut juga akan disanding dengan motor listrik i-DCD kopling ganda terbaru yagn menggantikan sistem IMA yang biasa tersedia pada mesin hybrid Honda.

Sistem i-DCD tesebut akan menggabungkan mesin 1.5 liter non turbo dengan motor listrik yagn terintegrasi dengan transmisi 7 percepatan kopling ganda.

Tampangnya sih ada ubahan. Dimensinya akan punya panjang 4.250 mm, lebar 1.695 mm dan tinggi 1.710. Wajah boksi-nya akan disematkan aksen Solid Wing Face khas Honda.

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa