Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

‘F’ FOR FAST : Jaguar F-Type S

andy - Jumat, 26 Agustus 2016 | 14:15 WIB

Tentunya fast di sini bukan berarti fasting atau puasa, tapi cepat. Jaguar F-TYPE S sekarang menjadi model paling cepat yang ada di dalam jajaran arsenalnya.  Setelah 40 tahun, jiwa sports car Jaguar kembali dibangunkan dengan menghadirkan F-TYPE. Bukan ingin mengecilkan seri XJ-S atau XKR, tapi menurut kami F-TYPE adalah model yang paling mendekati bentuk klasik sports car Jaguar.

Berangkat dari desain E-type, pure sports car yang memiliki ciri, body ringan, dan mesin bertenaga besar, tanpa sedikitpun peduli faktor keselamatan. Mengherankan F-TYPE tiba-tiba muncul dari terpaan beban regulasi pedestrian protection, standar posisi lampu depan, dan seterusnya.

Tapi ia tampil sangat cantik, sekaligus garang, juga agresif. Tak heran jika Jaguar mematok harga yang membuat Anda harus menjual organ tubuh untuk menebusnya, tapi F-TYPE bukan hanya sekadar alat transportasi, ia juga bentuk nyata dari seni otomotif.

Ya, F-TYPE memang dirancang untuk terlihat cepat dan agresif, bahkan saat ia duduk diam di garasi Anda. Mulai dari bonnet panjang dan overhang pendek mencerminkan performanya. Tapi bentuk ini diperoleh bukan tanpa halangan dalam tahap perancangan. Desainer F-TYPE Coupé, Ian Callum mengatakan ia mendapatkan kesulitan saat merancang buritan.

“Agak sulit merancang ‘punuk’ belakang F-TYPE. Pasalnya saya terlebih dulu merancang versi convertible, jadi saya harus sedikit meminjam desain Aston Martin klasik untuk menghasilkan bentuk kaca belakang F-type,” tutur Ian.

Fitur desain lain yang menurut kami agak melenceng dari desain E-type klasik adalah bentuk grille yang besar dan lebar. Ian Callum menuturkan ia memang sengaja mengubah fascia Jaguar F-TYPE menjadi lebih modern.

“Sebelumnya memang kita mengaplikasikan gril kecil ala XK pada F-TYPE. Tapi setelah mengamatinya secara detail, kami merasa grille besar XF lebih cocok. Selain itu gril besar ini memasok udara segar lebih banyak dan lebih cepat untuk pendinginan mesin. Memang sekarang terlihat canggung, tapi dengan waktu semuanya akan menjadi pas. Trust me, I’m a designer.” tutup Ian.

F-TYPE Coupé yang satu ini menyandang badge ‘S’ di bagian gril sebelah kiri, artinya ia dibekali mesin V6 berkapasitas 3.000 cc, lengkap dengan turbocharger. Mesin ini juga mampu menghasilkan tenaga sebesar 340 hp. dan kami merasakan langsung keganasannya di jalan raya.


Jaguar F-TYPE Coupé S mampu melesat dari 0-100 km/jam di bawah 6 detik. Sama sekali tidak buruk untuk coupé 3 pintu berbobot 1.700 kg. Kami juga sama sekali tidak heran jika ia mampu menghasilkan performa akselerasi dahsyat, mulai dari engine start awal saja, suara menggelegar pada putaran 3.000 rpm sudah disajikan olehnya.

Bahkan dalam mode berkendara Normal, tendangan torsi saat sport coupé ini dikick down sudah bisa membuat pengemudi dan penumpang melekat erat di jok masing-masing. Bagusnya, hal ini justru sangat berguna saat harus melakukan maneuver belok di dalam kecepatan tinggi, tanpa ada kecenderungan body roll tentunya.

Editor : andy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa