Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Di Indonesia Kurang Laku, Celerio jadi Merek Proton

Bagja - Jumat, 26 Agustus 2016 | 13:01 WIB

Jakarta - Kiprah Suzuki Celerio di Tanah Air memang kurang menggembirakan. Namun, setelah ada Proton Ertiga, sebentar lagi bakal ada Proton Celerio, yang menjadikan Celerio beda merek dengan model yang sama.

Proton dan Suzuki memang sedang giat bekerjasama. Dikabarkan, Proton juga sedang mengembangkan mobil kompak dengan bantuan Suzuki, mengusung mesin hanya 1.0 liter, segmen yang akhir-akhir ini tidak dipunya Proton.

Proton Celerio akan diposisikan sebagai pesaing Perodua Axia ini juga akan diimpor dari India dengan mesin K10B berkapasitas 1.0 liter bertenaga 67 dk dan torsinya 90 Nm. Kalau di Indonesia transmisinya sudah CVT, untuk merek Proton kemungkinan besar berjenis AMT.

Rendering tampang sudah dibuat, memang sekilas tidak ada beda sama sekali dengan Suzuki Celerio. Paling mencolok hanya emblem Proton yang kini menempel sebagai pusat di wajahnya.

Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa