Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tes Hella Motorcycle Horn Set Sound+ Dual Tone Lebih Enak dan Lebih Nyaring

Kamis, 20 Oktober 2016 | 14:55 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Dalam acara Uji Durabilitas Hella 2016 hasil kerjasama OTOMOTIF dan PT Sumber Berkat Anugerah (SBA), selaku distributor resmi Hella yang asal Jerman ini, salah satu yang dites adalah Hella Motorcycle Horn Set Sound + Dual Tone (gbr.1). Bagaimana performanya?

No caption
No credit
No caption
Gambar 1

Hella Motorcycle Horn Set Sound + Dual Tone, sesuai namanya dalam satu kemasannya berisi 2 buah. Satu bernada rendah 380 Hz dan satu lagi tinggi 480 Hz (gbr.2). Makanya saat terpasang suara yang terdengar lebih nyaring dan merdu, ada nada rendah dan tinggi. Mengingatkan pada Honda Tiger yang standarnya juga dual tone.

No caption
No credit
No caption
Gambar 2

Untuk pemasangan karena 2 buah maka membutuhkan braket tambahan (gbr.3), pakai saja plat universal yang banyak dijual untuk dudukan klakson atau lampu.

No caption
No credit
No caption
Gambar 3

“Lalu butuh kabel dan 4 sekun untuk memparalel kabelnya (gbr.4), totalnya kira-kira untuk pemasangan Rp 25 ribu,” terang Sukandi Endah, dari OTOMOTIF Service Station yang membantu pemasangan.

No caption
No credit
No caption
Gambar 4

Enggak sekedar mendengar suara yang memang lebih enak, performa klakson yang dijual berkisar Rp 90-100 ribu ini juga dites. Berapa db kah?

Buat perbandingan tentu diukur dahulu standarnya. Oiya pengetesan pada Honda BeAT eSP. Pengukuran menggunakan aplikasi SPL Meter di smartphone Android. Saat pakai klakson standar, diukur pada jarak sekitar 50 cm terbaca maksimal mencapai 104,2 db (gbr.5).

No caption
No credit
No caption
Gambar 5

Lanjut setelah ganti Hella Motorcycle Horn Set Sound + Dual Tone langsung melejit jadi 112,0 db (gbr.6)! Bedanya lumayan jauh ya? Suaranya; driiiiinnn... driiiiinnn... merdu! • (Aant / otomotifnet.com)

Gambar 6

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa