Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cepat Tanggap Atasi Keluhan Faktur, PT PJLM Ganti Unit Baru KTM RC 250

Senin, 2 Januari 2017 | 09:32 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Setelah dikomplain salah satu pengguna KTM RC 250, Arobz Miqdam, melalui social media seperti yang telah diberitakan sebelumnya, PT Penta Jaya Laju Motor segera melakukan pertemuan dengan yang bersangkutan pada Jum'at (30/12/2016). Lalu seperti apa hasil dari audiensi tersebut? 

"Kami sudah bertemu langsung dengan konsumen KTM RC 250 yang bersangkutan. Dan unit kendaraannya sudah kami ganti dengan yang baru. Sebaliknya, saudara Miqdam juga akan membuat klarifikasi tentang Surat Terbuka yang ditulisnya di Kaskus," terang Akhmad Z. Dalie, Sales and Marketing Strategic Advisor PT PJLM kepada OTOMOTIFNET.COM.

Selang beberapa hari setelah pertemuan tersebut, Miqdam kemudian membuat klarifikasi di social media yang sama. Dalam suratnya ia mengklaim telah mendapat unit pengganti RC 250 produksi 2016 dan berharap jika faktur pembelian beserta surat-surat kelengkapan akan turun dalam tempo dua bulan. 

Surat klarifikasi Arobz Miqdam kepada PT PJLM

Tidak hanya melalui keterangan tertulis, untuk menguatkan bukti hasil penyelesaian masalah tersebut, Miqdam juga mengunggah video di kanal Youtube yang berisi proses penukaran motornya dengan unit yang baru. Proses penukaran langsung dilakukan di KTM TSM Mall Bandung dengan beberapa penyesuaian mengikuti keinginan user.

Berarti sudah clear ya permasalahannya. Semoga bisa menguntungkan kedua belah pihak. Selamat!.(Otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa