Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiga Tahun Terakhir, Helm Tes Rossi Selalu Bertemakan Salju. Kenapa?

DAB - Selasa, 31 Januari 2017 | 09:33 WIB
No caption
No credit
No caption

Sepang - Motif helm Valentino Rossi saat tes pramusim memang selalu ditunggu. Hal ini karena motif helm tersebut kerap menunjukan sebuah arti, atau menggunakan motif yang lucu. 

Seperti waktu tes pramusim di Malaysia pada tahun 2014. AGV Pista GP miliknya menggunakan motif 'double face' dengan gambar muka Rossi di sisi belakang. Bagi The Doctor, arti helm ini menjelaskan kalau ia tetap melaju ke depan meski menghadap ke belakang. 

No caption
No credit
No caption
Motif 'double face' saat tes pramusim di Malaysia tahun 2014

Namun dalam tiga tahun terakhir, motif yang digunakan Rossi untuk tes pramusim di Sepang, Malaysia selalu bertemakan salju. Salah satu alasannya karena kampung halamannya di Tavulia, Italia kerap berselimut salju pada bulan Januari hingga Februari. 

Dari motif sulaman berbentuk salju pada 2015, boneka salju pada2016, dan rumah-rumah yang berselimut salju pada tes pramusim 2017 yang sedang bergulir. 

Berikut motif helm Rossi dalam dua tahun sebelumnya. (Otomotifnet.com)

No caption
No credit
No caption
Motif sulaman dengan bentuk salju untuk motif helm tes pramusim di tahun 2015
Boneka salju menemani Rossi di tes pramusim tahun 2016

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa