Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sirkuit MotoGP Juga Akan Dibangun di Jawa Barat, Siapa Investornya?

DAB - Rabu, 8 Februari 2017 | 19:57 WIB

Jakarta - Setelah rencana pembangunan sirkuit bertaraf MotoGP di Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, kini ada satu daerah yang direncanakan untuk membangun sirkuit berstandar internasional, yaitu di daerah Lido, Sukabumi, Jawa Barat. 

Bahkan, Hary Tanoesoedibjo yang menjadi pendiri dan CEO sebuah grup media digadang-gadang menjadi sponsor utama. Hal ini cukup menarik jika mengingat beberapa bulan lalu pria yang akrab disapa HT ini datang ke Jakabaring juga untuk memantau daerah yang akan dibangun sirkuit MotoGP bersama Gubernur Sumsel, Alex Noerdin. 

"Kan di Jakabaring itu dia (Hari Tanoe) hanya mantau. Soalnya MNC batal jadi sponsor di Jakabaring. Nah kabarnya sekarang dia lagi ingin danain sirkuit untuk MotoGP lagi tuh di daerah Lido," ungkap Sadikin Aksa, ketua Pengurus Pusat IMI dalam obrol-obrol santai di redaksi OTOMOTIFNET, Kebon Jeruk, Jakbar (7/2). 

"Kalau memang ada niatan untuk membangun sirkuit di Indonesia, kita akan mendukung. Ini kan itikad baik. Kalau makin banyak sirkuit bertaraf internasional di Indonesia kan makin bagus. Ya gak?" pungkasnya. (Otomotifnet.com)

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa