Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Begini Kalau Batman Parkirkan BMW i8 di Geneva Motor Show

DAB - Jumat, 10 Maret 2017 | 16:51 WIB
No caption
No credit
No caption

Geneva - Gelaran Geneva International Motorshow yang ke 87 sudah resmi berjalan sejak 6 Maret kemarin. Selama 15 hari, pabrikan-pabrikan memamerkan produk terbarunya di hadapan masyarakat Geneva, Swiss

Cukup mencuri perhatian adalah 'mejengnya' BMW i8 berkelir hitam di gelaran tersebut. Bila sekadar tengok saja, rasanya seperti melihat Batman yang memarkirkan mobilnya di pameran mobil ini!

Warna khusus ini disebut Frozen Black dan akan dijual ke pasaran pada April mendatang dengan jumlah terbatas.

Untuk interiornya, BMW i8 Frozen Black ini akan memiliki warna berbeda dari versi yang sudah beredar. Contohnya adalah seat belt abu-abu dan beberapa aksen keramik yang menjadi  fokus pada interior. 

Dari belakang saja sudah terlihat gagah

Setelah Frozen Black, akan dibuat Frozen Yellow dengan warna interior yang lebih dominan berwarna kuning. Menilik pada performanya, BMW i8 edisi terbatas ini dinilai akan 11 persen lebih efisien bahan bakar dibandingkan pendahulunya. Tak sampai di situ, bobotnya pun akan lebih ringan 100 kg. 

Dari fiturnya, BMW pun meningkatkan sistem iDrive yang diyakini bisa membuat suspensi menjadi lebih empuk. Ini juga meningkatkan pengendalian yang lebih mudah.

Selain BMW i8 masih ada varian terbaru dai BMW 5 series yang dipajang bersamaan. Simak terus pantauan Otomotifnet di Geneva International Motor Show 2017.

Editor : DAB

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa