Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda UR-V Jadi Jawaban Bagi Yang Menginginkan HR-V Lebih Besar dan Mewah

Fransiscus Rosano - Selasa, 21 Maret 2017 | 09:00 WIB
No caption
No credit
No caption

Tiongkok - Ada Honda CR-V, BR-V, WR-V, masih ada lagi kah? Hmm, Dongfeng Honda di Tiongkok baru saja merilis Honda UR-V.

Tapi jangan salah, meski sekilas dari depan sedikit ada kemiripan dengan HR-V, namun level dari Honda UR-V ini jauh lebih tinggi.

Dimensinya bahkan lebih panjang dan lebar dibanding Honda Avancier yang sudah lebih besar dibanding CR-V. Panjangnya mencapai 4.825 mm, lebarnya 1.942 mm dan wheelbase-nya 2.820 mm. Ini berarti dimensinya sedikit saja lebih kecil dari Honda Pilot, SUV Honda yang berukuran besar di Amerika Serikat.

No caption
No credit
No caption
Dari belakang, lampunya terlihat mirip BR-V

Meski panjang dan lebar, UR-V tidak memiliki jok baris ketiga, sehingga membuatnya menjadi 5-seater dengan legroom ekstra-lega di baris kedua, dengan fitur mewah seperti armrest yang dibekali berbagai tombol dan sebuah monitor LCD kecil layaknya luxury car.

Di Tiongkok, UR-V dan Avancier menjadi dua flagship dari Honda. Bila UR-V jadi keluaran Dongfeng Honda, Avancier adalah andalan Guangqi Honda.

No caption
No credit
No caption
Hanya tersedia 5 jok dengan legroom luas dan desain cenderung mewah. Wajar, flagship kok

Perbedaan UR-V dan Avancier mayoritas hanya ada di luar saja. Honda UR-V memiliki desain lebih modern, seperti gril berbentuk U di depan yang membuatnya lebih mirip dengan HR-V. Kemudian di belakang, lampu yang sangat-sangat mirip dengan yang digunakan BR-V.

Di dalam, hal unik yang bisa dilihat di konsol tengah adalah transmisi yang tidak memiliki tuas atau kenop. Gantinya adalah tombol P, R, N dan D yang cukup ditekan saja. Sisanya ada mode berkendara, rem parkir elektrik dan brake hold.

Kemudian ada panoramic sunroof, tri-zone auto climate control, layar sentuh 8 inci, hingga fitur keselematan seperti adaptive cruise control, pre collision warning, lane departure warning system dan blind spot monitoring system.

Unik ya tuas transmisinya?

Sedangkan di bawah kap mesin, ada pilihan dapur pacu seperti CR-V anyar di Amerika Serikat yaitu mesin 1.500 cc dengan turbocharger yang menghasilkan tenaga 193 dk dan torsi 240 Nm dipasangkan ke CVT. Sedangkan yang lebih tinggi adalah mesin 2.000 cc dengan turbocharger, menghasilkan 272 dk dan torsi 370 Nm, dipasangkan ke transmisi otomatis 9-percepatan.

Ada yang tertarik bila melihat UR-V di Indonesia?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa