Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Detail Spesifikasi Benelli RFS 150i, Berani Lawan?!

Selasa, 4 April 2017 | 18:49 WIB

Malaysia - Benelli RFS 150i hadir sebagai kontender bagi Yamaha Y15ZR dan Honda RS150R. "RFS" dalam istilah Benelli punya kepanjangan "Riders For Speed", yang menyiratkan jika motor ini ditujukan bagi pengendara yang gila kecepatan.

Untuk itu Benelli RFS 150i hadir dengan mesin 149,8 cc, SOHC, 6-percepatan yang punya keluaran power cukup untuk menandingi Y15ZR dan RS150R. Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga 15,5 dk pada 8.500 rpm dan torsi 13 Nm pada 7.000 rpm.

Benelli RFS 150i menggunakan 3 busi sekaligus di kepala silindernya. Fungsinya untuk menghasilkan tenaga optimal, efisiensi bahan bakar, sekaligus mengurangi emisi. Selanjutnya, tenaga dari mesin ke roda disalurkan melalui melalui gearbox enam-speed dengan kopling basah.

Untuk pengeremannya, Benelli RFS 150i sudah dibekali cakram hidrolik di depan dan belakang. Bagian depan dibekali cakram 240 mm dengan kaliper 2 piston, sedang pengereman belakang dilengkapi cakram 220 mm dengan kaliper 1 piston.

Suspensi depan Benelli RFS 150i sudah mengaplikasi upside down, dengan travel 88 mm. Sedang belakangnya menggunakan suspensi tunggal. Untuk ban-nya, menggunakan ukuran 70/90-17 di depan dan 120/70-17 di belakang.

Benelli RFS150i membawa kapasitas tangki 4,8 liter di bawah joknya, dan berat kosongnya diklaim hanya 115 kg. Tinggi jok ke tanahnya sekitar 787 mm. Sedang jarak terendah ke tanahnya 160 mm.

Di Malaysia, Benelli RFS 150i akan dijual dengan 4 pilihan warna, yakni merah, biru, kuning, dan merah kelabu untuk varian SE. Harganya dibanderol mulai RM 6.988 atau Rp 21 juta untuk versi standard dan RM 7.338 atau Rp 22 juta untuk varian SE-nya.(Otomotifnet.com)

Data Spesifikasi Benelli RFS 150i

Dimensi
Panjang X Lebar X Tinggi : -
Jarak Sumbu Roda : 1.325 mm
Jarak terendah ke tanah : 160 mm
Tinggi tempat duduk : 787 mm
Berat : 115 kg
Kapasitas tangki bahan bakar : 4,8 liter

Rangka
Tipe rangka : Straddle type
Tipe suspensi depan : Upside down, travel 88 mm
Tipe suspensi belakang : Lengan ayun dengan suspensi tunggal
Ukuran Ban Depan : 70/90-17
Ukuran Ban Belakang : 120/70-17
Rem Depan : Cakram hidrolik 240 mm 2 piston
Rem Belakang : Cakram hidrolik 220 mm 1 piston

Mesin
Tipe mesin : 4 langkah, SOHC, 4-valve, 3 spark, Electronic Fuel Injection DELPHI
Kapasitas Mesin : 149.8 cc
Diameter X Langkah : 57 x 58,7 mm
Perbandingan Kompresi : 11,3:1
Daya Maksimum : 15,5 dk/8.500 rpm
Torsi Maksimum : 13 Nm/7.000 rpm
Kapasitas Minyak Pelumas Mesin : -
Tipe Kopling : Multiplate wet clutch coil spring
Tipe Transmsi : Manual, 6-speed
Pola Pengoperan Gigi : 1-N-2-3-4-5-6
Tipe Starter : Pedal & elektrik

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa