Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Awas Mur Pulley CVT Yamaha NMAX Lepas! Perhatikan Ring Atau Ganti Mur

Senin, 24 April 2017 | 08:39 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Gondok itu ketika lagi buru-buru, tiba-tiba motor digas hanya bisa teriak tapi enggak jalan sama sekali, bahkan mengeluarkan bunyi kasar di area Continuously Variable Transmission (CVT).

Wah kenapa tuh? 

No caption
No credit
No caption
Pemasangan ring jangan sampai terbalik ya, nih posisinya titik penanda mengarah keluar

Ternyata setelah dibongkar, hal yang terjadi di Yamaha NMAX ini karena masalah sepele.

“Yup, mur pengunci primary fixed sheave-nya lepas, hal ini yang membuat motor jadi enggak jalan dan mengeluarkan bunyi kasar karena beradu dengan cover CVT-nya,” jelas Azhari, kepala mekanik Yamaha FSS Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

No caption
No credit
No caption
Pas dibongkar langsung kelihatan, murnya sudah enggak ada, itu dia penyebab motor enggak mau jalan karena pulley-nya enggak bekerja

“Hal ini bisa terjadi karena pemasangan ring torsi terbalik, sehingga ring torsi tadi enggak kuat menahan mur, akibatnya mur jadi longgar hingga lepas. Pemasangan yang benar tanda titik di ring harus menghadap mur atau mengarah keluar,” papar pria ramah ini. 

Jika hal ini tidak diperhatikan dan dibiarkan, jika puli lepas efeknya bisa bikin hancur cover CVT dan juga kipas primary fixed sheave-nya, bisa jajan banyak tuh!

“Awalnya saya anggap sepele, cukup pasang dan kencengin lagi tanpa memperhatikan posisi ring torsi yang benar, eh lepas lagi, akibatnya kipas dan cover CVT malah jadi baret bahkan covernya sampai retak,” curhat salah satu pengguna NMAX yang enggan disebutkan namanya ini.

Kalau keburu rusak, terpaksa deh mesti ganti agar terlihat mulus lagi, untuk harga primary fixed sheave Rp 52 ribu dan cover cvt Rp 263 ribu di Yamaha FSS.

No caption
No credit
No caption
Kalau dibiarin, cover CVT bisa begitu tuh sampai retak sob

 

No caption
No credit
No caption
Enggak hanya cover CVT yang retak, tapi kipas primary fixed sheave ini juga ikutan hancur bro, karena bergesekan dengan cover CVT

Biar enggak kejadian seperti itu lagi, selain memperhatikan tanda titik yang ada di ring torsi saat pemasangan, ternyata ada cara lain. 

“Cara kedua bisa ganti murnya dengan model payung, alias yang ada pengunci di bagian belakangnya, sehingga bisa mengunci dengan sempurna,” jelas Syamsul Bahri, mekanik Yamaha Abadi Motor Jl. Panjang, Jakbar. 

Untuk mendapatkan mur payung ini atau flange nut ini bisa di toko baut dengan harga bervariasi, mulai dari Rp 10 ribu hingga puluhan ribu tergantung bahan. 

Langsung ganti! (Sigit / Otomotifnet.com)

Cara mengakalinya bisa dengan mengganti murnya dengan model flange nut ini atau yang biasa disebut mur payung

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa