Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Dia Alasan Yamaha Naikkan Kapasitas Mesin X-Ride

Jumat, 9 Juni 2017 | 16:12 WIB

Jakarta - Selain menghadirkan X-Ride dalam wajah dan fitur baru, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing juga menyematkan mesin dengan kapasitas lebih besar di All New X-Ride 125, atas dasar alasan apa?

"Kita ingin ada balance di Yamaha X-Ride baru, baik dari segi keiritan bahan bakar maupun di sektor performa," ujar Dyonisius Beti, Vice President Director PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Dengan aplikasi mesin baru, 125 cc berteknologi Blue Core, Yamaha yakin All New X-Ride 125 bisa memenuhi kedua aspek tersebut.

Sebagai perbandingan, X-Ride lama punya kapasitas mesin 115 cc dengan kisaran power maksimal sekitar 7,7 dk pada 8.500 rpm dan torsi maksimum 8,5 Nm pada 5.000 rpm.

Sementara dengan mesin baru, All New X-Ride 125 sanggup memuntahkan tenaga maksimum 9,39 dk pada 8.000 rpm dan torsi maksimum 9,6 Nm di 5.500 rpm.

Di pasar skuter penjelajah, All New Yamaha X-Ride 125 berhadapan dengan All New Honda BeAT Street yang bertenagakan mesin 108,2 cc, dengan harga Rp 15.875.000 OTR Jakarta. (otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa