Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Busyet! Masuk Vietnam Harga All New Honda CBR250RR Mencapai 200 Juta!

Senin, 19 Juni 2017 | 23:20 WIB

Vietnam - Setelah resmi diekspor ke Jepang, All New Honda CBR250RR kini juga hadir untuk pasar Vietnam. Seperti diwartakan Motosaigon.vn, sport 250cc dua silinder terbaru Honda ini didatangkan langsung secara utuh dari Indonesia.

Di negeri "Ho Chi Minh", harga All New Honda CBR250RR dipatok pada angka VND 200 juta atau bila dikalkulasikan ke mata uang rupiah, nilainya sekitar Rp. 117 juta. Jauh lebih mahal dibandingkan harga All New CBR250RR di Indonesia.

Dari spesifikasi, sepertinya tidak ada perbedaan dengan All New CBR250RR yang dipasarkan di Indonesia. Pilihan warnanya pun tetap sama, yakni Racing Red, Mat Gunpowder Black Metallic, dan Anchor Graymetallic.

(BACA JUGA : Bongkar Up Side Down All New Yamaha R15, Kanan Kiri Beda Konstruksi, Apa Keunggulannya?)

(BACA JUGA : Busyet Pulsar 200NS Bisa Tembus 178 km/jam, Setara CBR250RR!)

Sedikit info, All New Honda CBR250RR dibekali kapasitas mesin 249cc dua silinder DOHC. Mesin tersebut mampu memproduksi tenaga maksimal 38,7 dk pada 12.500 rpm. Khusus pasar Jepang, tenaganya hanya 38 dk.

Selain dibekali mesin dengan power terbesar di kelasnya, All New Honda CBR250RR juga dilengkapi sejumlah fitur elektronik canggih seperti Throttle-By-Wire (TBW) dan tiga mode berkendara: Comfort, Sport, dan Sport +.

Dari segi desain, motor buatan PT Astra Honda Motor (AHM) ini punya tampilan paling gagah dan moge look dibanding para kompetitornya.

Paling mencolok adalah aplikasi suspensi Upside Down Showa berdiameter as 37mm. Selain itu juga telah dilengkapi lampu-lampu dengan teknologi full LED.(Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa