Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OTOMOTIF Akan Ikut Honda Adventure Roads Nordkapp 2017, Jelajahi Norwegia!

Antonius Yuliyanto - Kamis, 22 Juni 2017 | 20:20 WIB

Jakarta - Atas undangan PT Astra Honda Motor (AHM), OTOMOTIF akan jadi salah satu peserta gelaran “Honda Adventure Roads 2017: Direction Nordkapp.” Acara ini merupakan turing adventure menggunakan Honda CRF1000L Africa Twin yang diselenggarakan Honda Eropa.

Pada gelaran perdana ini, yang dituju adalah titik paling utara dari benua Eropa, yaitu Nordkapp di Norwegia. Dan start akan dimulai dari Oslo, ibukota Norwegia. Diikuti hanya 40 rider dari berbagai negara, mayoritas tentu Eropa.

Jarak tempuh yang akan dilalui sejauh 3.570 km, selama 8 hari yang terbagi dalam 8 stage dengan waktu riding di atas motor 97 jam. Start Senin 26 Juni dan finish Senin 3 Juli.

Berbagai macam medan akan dilalui dari pegunungan, perkotaan sampai pinggir pantai. Jalur eksotis seperti Atlantic Road, dengan jembatan khasnya yang melengkung pun akan dilewati. Suhunya pun beragam, dari sekitar 15° C sampai hanya sekitar 4° C.

“Pada turing kali ini silakan enjoy dinikmati perjalanannya, pokoknya rasakan asyiknya adventure dengan Africa Twin di berbagai medan,” terang Deputy Head of Corporate Communication AHM, Ahmad Muhibuddin.

Kalau ingin tahu keseruan dari turing ini, simak terus setiap hari mulai 25 Juni nanti.

Stay tune! (Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa