Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

100 Juta Liter Oli Dari Pabrik Baru Federal Oil di Cilegon Mulai Mengucur Agustus Nanti

Rabu, 26 Juli 2017 | 10:53 WIB

Jakarta - PT Federal Karyatama (FKT), produsen pelumas Federal Oil dan Federal Mobil, siap mengoperasikan pabrik terbarunya di Cilegon, Banten, Agustus Nanti.

"Ya, bulan Agustus akan kita luncurkan," ujar Herry Herry Hambali, Sales & Marketing Director Federal Oil, di sela acara Media Gathering, di Jakarta Pusat, Selasa (25/7).

Fasilitas Lube Oil Blending Plant (LOBP) ini dibangun di area seluas kurang lebih 2 hektare. Dan masih di lingkungan Industrial Estate Cilegon (KIEC), Cilegon, Banten.

Jika sudah beroperasi, pabrik ini ditargetkan bisa menghasilkan sekitar 100 juta liter pelumas untuk mobil dan motor dalam waktu setahun. Atau dua kali lipat dari target produksi di pabrik yang sekarang.

Sebagai informasi, pabrik baru Federal Oil di Cilegon ini dibangun sejak dua tahun lalu untuk membantu pabrik FKT di kawasan Pulogadung, Jaktim, yang telah mencapai batas produksi. (Otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa