Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gara-gara Penasaran Mobilnya Terbakar Tanpa Sebab, Pemilik Honda Brio Ini Sampai Curhat ke Komunitas

MAS - Sabtu, 2 September 2017 | 22:20 WIB

BEKASI -  Satu unit mobil Honda Brio di Bekasi yang terbakar tanpa sebab rupanya membuat sang pemilik, Doddy Matin Julfadhli (36), penasaran. Saking penasarannya, ia sampai menghubungi komunitas Honda Brio untuk mencari sedikit pencerahan penyebab insiden kebakaran tersebut.

"Kemarin memang saya share di grup facebook Brio untuk menanyakan masalah apa saja yang sering dialami oleh para anggotanya. Mereka bilang Brio itu sering sekali kabelnya digigit tikus lantaran kabelnya wangi," ujar Doddy saat ditemui OTOMOTIFNET di Bekasi, Sabtu (2/9).

Selain dapat fakta tersebut, Doddy juga dapat dugaan informasi dari komunitas yang menyebut mobil miliknya bisa saja terbakar akibat sistem audio.

"Ada yang bilang dari audionya mungkin. So far saya sudah 5-6 kali ganti pasang audio aman. Saya juga punya Honda HR-V yang sudah hampir dua tahun tidak apa-apa, tapi malah Brio yang baru 9 bulan ada masalah. Tapi ini tidak jadi patokan bagi saya," katanya lagi.

Sebelumnya, jagat sosial media baru-baru ini tengah diramaikan dengan kabar adanya mobil terbakar akibat proses isi ulang power bank memakai lighter di dalam kabin.

Informasi itu ramai diperbincangkan warganet, lantaran informasi disertai keterangan dan foto Honda Brio tahun 2016 warna biru yang terbakar di perumahan mewah, River Town Grand Wisata, Tambun, Bekasi.

Hingga kini, pemilik masih mencari penyebab timbulnya api yang membuat Honda Brio milik istrinya tersebut terbakar.(Otomotifnet.com)

Editor : Luthfi Anshori

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa