Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Kaget, Harga Part Impor Buat Modifikasi Motor Bakal Ikut Naik Gara-Gara Dolar Naik

Parwata - Senin, 13 Agustus 2018 | 19:20 WIB
Part Modifikasi Layz Motor
Wawa
Part Modifikasi Layz Motor

Otomotifnet.com - Bicara soal nilai tukar rupiah, Dollar AS memang sedang bergejolak, saat ini sudah mencapai angka Rp 14.600.

Hal ini tentu akan berimbas pada harga part modifikasi motor yang didatangkan dari luar negeri.

Sebab saat ini banyak toko sekaligus modifikator yang menjual part modifikasi dari berbagai merek ternama yang didatangkan dari luar negari alias import.

"Pengaruhnya pasti ada untuk part yang akan diorder nanti, harga jadi meningkat dan modal juga meningkat. Kalau sekarang masih stok dengan modal lama dan harga jual juga masih mengikuti harga lama," bilang Steven Lay, bos Layz Motor yang banyak menjual part modifikasi branded impor.

Lain hal untuk part custom yang dijual Budung Kustomparts. Mereka mengaku memang sudah ada kenaikan harga terhitung sejak tahun 2013.

(BACA JUGA: Toyota All New Rush Merambah ke Pakistan, Ini Harga Jualnya)

Budung Kustompats
Wawa
Budung Kustompats

"Sebenarnya kenaikan harga bukan bergantung Dollar saja tapi ongkos kirim yang naik juga ikut berpengaruh," sahut Awie bos Budung Kustompart.

Untuk itu para penjual part modifikasi pun punya cara untuk mengantisipasi naiknya nilai tukar Rupiah terhadap Dollar AS.

"Kita turunin lagi margin biar harga tetap kompetitif, untuk kemungkinan harga part akan naik 5-10% dan akan berlaku dalam 1 bulan ke depan," terang Steven lagi.

Editor : Indra Aditya
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa